Daftar kota di Indonesia menurut jumlah penduduk: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Menolak 2 perubahan teks terakhir (oleh 180.243.239.25 dan 110.138.148.193) dan mengembalikan revisi 14578744 oleh Veracious
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
[[Indonesia]] memiliki 98 [[kota]] dan [[kota administrasi]]. Berdasarkan [[Peraturan Pemerintah]] (PP) Nomor 26 Tahun 2008, kota di Indonesia diklasifikasikan menjadi 4 kategori berdasarkan jumlah penduduk, yaitu: kota kecil (sampai dengan 100.000 jiwa), kota sedang (lebih dari 100.000 sampai dengan 500.000 jiwa), kota besar (lebih dari 500.000 sampai dengan 1.000.000), dan kota metropolitan (lebih dari 1.000.000 jiwa).<ref>http://peraturan.go.id/inc/view/11e44c4ee046bc10b280313231373138.html</ref> Kota-kota yang masuk dalam artikel ini hanyalah [[daerah tingkat II]] yang dikepalai seorang [[wali kota]], sehingga tidakjuga termasuk kota-kota nonotonom seperti [[Cikarang (kota)|Cikarang]], [[Purwokerto (kota)|Purwokerto]], dan [[Batusangkar (kota)|Batusangkar]].
 
[[Daerah Khusus Ibukota Jakarta|Jakarta]] sebagai satu-satunya kota setingkat [[provinsi]] di Indonesia merupakan kota dengan jumlah penduduk terbanyak yakni 10.647.383 jiwa, sementara [[Kota Administrasi Jakarta Timur|Jakarta Timur]] merupakan daerah tingkat II dengan jumlah penduduk terbanyak yakni 3.044.679 jiwa. Sebagai pusat perekonomian terbesar di Indonesia, Jakarta juga disangga oleh [[kota satelit|kota-kota satelit]] dengan populasi diatas satu juta jiwa, yaitu [[Kota Bekasi]], [[Kota Depok]], [[Kota Tangerang]], dan [[Kota Tangerang Selatan]] yang sebagian besar penduduknya menggantungkan hidup pada Jakarta. [[Kota Sabang]] yang terletak di paling ujung barat Indonesia merupakan kota dengan jumlah penduduk paling kecil, yakni hanya 41.436 jiwa.