David Coulthard: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Rachmat-bot (bicara | kontrib)
k clean up
k Bot: Penggantian teks otomatis (- di tahun + pada tahun)
Baris 115:
== Karier selanjutnya ==
=== Race of Champions ===
Pada tanggal 4 Desember 2004, Coulthard berpartisipasi dalam acara tahunan Race of Champions pertamanya mewakili Inggris Raya bersama dengan juara dunia [[Kejuaraan Reli Dunia|WRC]] tahun 1995 [[Colin McRae]]. Coulthard tersingkir di perempatfinal grup balap setelah terkena hukuman penalti waktu dan kemudian dikalahkan oleh [[Heikki Kovalainen]] dari tim Finlandia. Coulthard dan McRae kembali terpilih untuk berkompetisi dipada tahun 2005, saat acara digelar di [[Stade de France]]. Coulthard tersingkir di babak 16 besar oleh [[Tom Kristensen]] dan Inggris dikalahkan oleh Perancis di semifinal kategori Nations Cup. Pada tahun 2006, Coulthard tersingkir di perempat final oleh [[Yvan Muller]].
[[Berkas:David Coulthard 2008 ROC.jpg|jmpl|Coulthard dalam acara Race of Champions 2008.]]
Untuk tahun 2007, [[Alister McRae]] bermitra dengan Coulthard setelah Colin McRae meninggal akibat kecelakaan helikopter. Untuk tahun kedua berturut-turut, Coulthard tersingkir di perempat final kali ini oleh [[Sébastien Bourdais]]. Pada tanggal 30 Oktober 2008, Coulthard diumumkan sebagai salah satu penantang dalam acara edisi 2008 untuk mewakili kontingen Formula Satu yang diadakan di Stadion Wembley pada tanggal 14 Desember. Ia mencapai final untuk kategori Drivers Cup sebelum kalah juara WRC [[Sébastien Loeb]]. Pada tahun 2009, Coulthard berpacu untuk tim All-Stars bersama [[Giniel de Villiers]]. Pasangan ini tersingkir di Grup B Nations Cup dan Coulthard dikalahkan di perempat final acara Worlds Final oleh [[Sebastian Vettel]].