Evakuasi Dunkerque: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Farras (bicara | kontrib)
Nuthin
Tag: VisualEditor Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Baris 42:
Penarikan mundur ini dilakukan di tengah kondisi yang kacau balau. Kendaraan-kendaraan kosong dibiarkan menumpuk di jalanan dan para pengungsi berjalan ke arah sebaliknya.{{sfn|Atkin|1990|p=145}}{{sfn|Thompson|2011|pp=59, 75}} Karena ada penyensoran masa perang sekaligus keinginan untuk menaikkan moral bangsa, musibah yang sedang terjadi di Dunkerque awalnya tidak disebarluaskan sepenuhnya. Misa khusus yang dihadiri [[Raja George VI]] diadakan di Westminster Abbey tanggal 26 Mei, hari doa nasional.{{sfn|Miller|1997|p=83}}{{sfn|Atkin|1990|p=122}} [[Cosmo Gordon Lang|Uskup Agung Canterbury]] memimpin doa "untuk tentara-tentara kami yang sedang menderita di Perancis". Doa serupa disampaikan di sinagog dan gereja di seluruh Britania Raya pada hari yang sama. Masyarakat semakin yakin dengan kecurigaan mereka mengenai kondisi tentara di Dunkerque.{{sfn|Gelb|1990|p=82}} Tepat sebelum pukul 19:00 tanggal 26 Mei, Churchill memerintahkan Operasi Dynamo dimulai. Waktu itu, 28.000 tentara sudah duluan dievakuasi.{{sfn|Atkin|1990|p=123}} Rencana awal operasi ini menargetkan penyelamatan 45.000 tentara dari BEF dalam kurun dua hari, kemudian Jerman diperkirakan akan menghambat evakuasi lebih lanjut. Hanya 25.000 tentara yang dievakuasi selama dua hari itu, termasuk 7.000 pada hari pertama.{{sfn|Liddell Hart|1999|p=78}}{{sfn|Thompson|2011|p=306}}
 
Pada tanggal 27 Mei, hari pertama evakuasi penuh, satu [[kapal jelajah]], delapan [[kapal perusak]], dan 26 kapal lainnya dikerahkan.{{sfn|Churchill|1949|p=106}} Para perwira AL mencari perahu kecil di dermaga setempat yang mampu mengangkut tentara dari pantai ke kapal yang lebih besar di pelabuhan serta perahu agak besar yang dapat mengangkut tentara dari dermaga. Angkatan Laut kemudian membuat permintaan bantuan darurat. Pada 31 Mei, kurang lebih 400 perahu kecil bersedia ikut operasi ini.{{sfn|Churchill|1949|pp=100–01}} Pada hari yang sama, Luftwaffe mengebom Dunkerque habis-habisan, baik kota maupun pelabuhannya. Karena pasokan air putus, kebakaran tidak dapat dipadamkan.{{sfn|Atkin|1990|p=149}} Sekitar seribu warga sipil tewas, sepertiga penduduk kota yang tersisa.{{sfn|Atkin|1990|p=150}} Luftwaffe disergap 16 skadron Angkatan Udara Kerajaan. Pada 27 Mei, AU Kerajaan menewaskan 38 awak Luftwaffe tetapi kehilangan 14 pesawat.{{sfn|Atkin|1990|p=149}}{{sfn|Thompson|2011|p=228}} Secara keseluruhan, lebih dari 3.500 pesawat diterbangkan untuk membantu Operasi Dynamo.{{sfn|Thompson|2011|p=228}} RAFR.A.Farrier menggugurkan banyak pesawat Jerman sepanjang pekan. Para tentara yang dibom dan ditembaki saat menunggu kapal tidak sadar bahwa RAF sedang berusaha melindungi mereka karena pertempuran udara terjadi jauh dari bibir pantai. Akibatnya, banyak tentara Britania yang menuduh pilot RAF diam saja.{{sfn|Shirer|1960|loc=Footnote, p. 736}}
 
Pada tanggal 25 dan 26 Mei, Luftwaffe menargetkan pasukan Sekutu yang bertahan di Calais, [[Lille]], dan [[Amiens]], dan tidak menyerang Dunkerque.{{sfn|Atkin|1990|p=150}} Calais, di bawah pertahanan BEF, menyerah pada tanggal 26 Mei.{{sfn|Atkin|1990|p=119}} Sisa-sisa Angkatan Darat Pertama Perancis, [[Pengepungan Lille (1940)|menyerah di Lille]], mempertahankan diri dari serangan tujuh divisi Jerman (beberapa di antaranya lapis baja). 35.000 tentara lainnya terpaksa menyerah karena kehabisan makanan dan amunisi.{{sfn|Churchill|1949|p=97}}{{sfn|Atkin|1990|p=144}}