Muhammad Ali Jinnah: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Glorious Engine (bicara | kontrib)
Glorious Engine (bicara | kontrib)
Baris 206:
== Gubernur-Jenderal ==
[[Berkas:Jinnah announces the creation of Pakistan over All India Radio.jpg|thumb|Jinnah mengumumkan pembentukan Pakistan melalui [[All India Radio]] pada 3 Juni 1947]]
[[Komisi Radcliffe]], yang membagi Benggala dan Punjab, menyelesaikan kerjanya dan melaporkannya kepada Mountbatten pada 12 Agustus; Viceroy terakhir yang menjabat sampai tanggal 17, tidak ingin mendiamkan perayaan kemerdekaan di kedua negara tersebut. Terdapat gerakan dan kekerasan etnis di masyarakat; [[GairsGaris Radcliffe]] dikeluarkan untuk membagi negara-negara baru memicu migrasi massal, pembunuhan, dan [[pembersihan etnis]]. Beberapa orang pada "sisi buruk" dari garis tersebut melarikan diri atau dibunuh, atau membunuh orang-orang lainnya, dengan harapan akan menarik keputusan komisi. Radcliffe menuliskan dalam laporannya bahwa ia mengetahui bahwa setiap sisi akan berbahagia dengan pendiriannya; ia menolak biayanya untuk kerja tersebut.{{sfn|Khan|pp=124–127}} Christopher Beaumont, sekretaris pribadi Radcliffe, kemudian menyatakan bahwa Mountbatten "seharusnya yang dipersalahkan—meskipun bukanlah kesalahan tungga;—untuk pembantaian di Punjab dimana antara 500,000 sampai sejuta pria, wanita dan anak-anak menjadi korbannya".<ref name="lawson" /> Sekitar 14,500,000 orang berpindah antara India dan Pakistan pada saat dan setelah partisi.<ref name="lawson" /> Jinnah melakukan apa yang ia bisa agar delapan juta orang dapat bermigrasi ke Pakistan; meskipun saat itu ia telah berusia lebih dari 70 tahun dan terserang penyakit paru-paru, ia berkunjung ke seluruh [[Pakistan Barat]] dan secara pribadi memberikan bantuan.{{sfn|Malik|p=131}} Menurut Ahmed, "Apa yang Pakistan butuhkan pada bulan-bulan awal tersebut merupakan sebuah simbol negara, yang akan menyatukan bangsa dan memberikan mereka keberanian dan tekad untuk berhasil."{{sfn|Ahmed|p=145}}
 
Jinnah mengalami masalah pertikaian dengan [[NWFP]]. [[Referendum]] NWFP Juli 1947, yang menentukan apakah wilayah tersebut menjadi bagian dari [[Pakistan]] atau [[India]], mendapatkan hasil pemilihan yang rendah karena kurang dari 10% dari total populasi yang diperbolehkan ikut dalam referendum tersebut.<ref>{{cite book|author=Jeffrey J. Roberts|title=The Origins of Conflict in Afghanistan|url=https://books.google.com.pk/books?id=Pj8DIT_bva0C&pg=PA108&dq=nwfp+referendum&hl=en&sa=X&ei=ziEyVeG-L5P5ateigOgP&ved=0CCIQ6AEwAg#v=onepage&q=nwfp%20referendum&f=false|accessdate=18 April 2015|publisher=Greenwood Publishing Group|isbn=9780275978785|pages=108–109}}</ref> Pada 22 Agustus 1947, tepat setelah seminggu menjadi gubernur jenderal, Jinnah membubarkan pemerintahan terpilih Dr. [[Khan Abdul Jabbar Khan]].<ref>[https://lubpak.com/archives/222082 1947: Jinnah dismisses an elected government in NWFP Province]</ref> Kemudian, [[Abdul Qayyum Khan]] ditempatkan oleh Jinnah di provinsi yang didominasi [[Pashtun]] meskipun ia seorang Kashmiri.<ref>M.S. Korejo (1993). ''The Frontier Gandhi: His Place in History''. Karachi: Oxford University Press.</ref><ref>Afzal, M.Rafique (1 April 2002) ''Pakistan: History and Politics, 1947–1971''.p38 OUP Pakistan ISBN 0-19-579634-9</ref> Pada 12 Agustus 1948, [[pembantaian Babrra]] di [[Charsadda]] mengakibatkan kematian 400 orang yang bersekutu dengan gerakan [[Khudai Khidmatgar]].<ref>[http://www.bbc.co.uk/pashto/interactivity/2013/08/130815_ss-nawed-babrra-massacre.shtml BBC Pashto, "I am Babrra"]</ref>