Komunitarianisme: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
SieBot (bicara | kontrib)
k bot Menambah: zh:社群主義
Borgxbot (bicara | kontrib)
k Robot: Cosmetic changes
Baris 5:
Meskipun istilah ''komunitarianisme'' berasal dari abad ke- 20, kata ini berasal dari istilah ''komunitarian'' tahun [[1840-an]], yang diciptakan oleh [[Goodwyn Barmby]] untuk merujuk kepada orang yang menjadi anggota atau penganjur dari suatu masyarakat yang [[komunalis]]. Penggunaan istilah ini di masa modern mendefinisikan ulang pengertian aslinya. Banyak penganjur komunitarian yang menelusuri filsafat mereka kepada para pemikir yang lebih awal. Istilahnya sendiri pada dasarnya digunakan dalam tiga pengertian:
 
1) [[Komunitarianisme#Komunitarianisme filosofis|'''Komunitarianisme filosofis''']] menganggap [[liberalisme klasik]] secara [[ontologi|ontologis]]s dan [[epistemologi|epistemologis]]s tidak koheren, dan menentangnya dengan alas an-alasan tersebut. Berbeda dengan liberalisme klasik, yang memahami bahwa komunitias berasal dari tindakan sukarela individu-individu dari masa pra-komunitas, komunitarianisme menekankan peranan komunitas dalam mendefinisikan dan membentuk individu. Kaum komunitarian percaya bahwa nilai komunitas tidak cukup diakui dalam teori-teori liberal tentang keadilan.
 
2) [[Komunitarianisme#Komunitarianisme ideologis|'''Komunitarianisme ideologis''']] adalah sebuah [[ideologi]] tengah yang radikal, yang menekankan komunitas, dan kadang-kadang ditandai oleh paham [[kiri]]nya dalam masalah-masalah ekonomi dan konservatisme dalam masalah-masalah sosial. Penggunaan istilah ini diciptakan baru-baru ini. Bila istilahnya menggunakan huruf besar, maka kata ini biasanya merujuk kepada gerakan Komunitarian Responsif dari [[Amitai Etzioni]] dan para filsuf lainnya.
Baris 11:
3) [[Acquis|'''Hukum komunitarian''']], juga dikenal sebagai ''acquis communautaire'', merujuk kepada seluruh kumpulan hukum yang diakumulasikan dalam organisasi-organisasi supra nasional seperti misalnya Uni Eropa.
 
== Komunitarianisme filosofis ==
Para filsuf komunitarian terutama prihatin dengan masalah-masalah ontologis dan epistemologis, jadi berbeda dengan masalah-masalah kebijakan. Tanggapan komunitarian terhadap buku [[John Rawls]], ''[[A Theory of Justice]]'' mencerminkan ketidakpuasan terhadap citra yang disajikan Rawls tentang manusia sebagai individu yang atomistik. Meskipun Rawls memungkinkan ruang untuk belas kasih (''benevolence''), misalnya, ia memandanganya semata-mata sebagai salah satu dari banyak nilai yang ada di dalam kepala seseorang.
 
Baris 45:
 
=== Perbandingan dengan filsafat-filsafat politik lainnya ===
{{Titik masuk ideologi politik }}Komunitarianisme tidak dapat digolongkan kiri atau kanan, dan memang banyak yang mengklaim bahwa paham ini mewakili golongan [[tengah radikal]]. Kaum liberal di Amerika atau kaum [[demokrasi sosial|demokrat sosial]] di Eropa pada umumnya menganut posisi komunitarian dalam masalah-masalah yang berkaitan dengan ekonomi, seperti misalnya kebutuhan akan perlindungan lingkungan hidup dan pendidikan publik, tetapi tidak untuk masalah-masalah budaya. Kaum komunitarian dan konservatif pada umumnya sepakat dalam masalah-masalah budaya, seperti misalnya dukungan untuk pendidikan watak dan program-program yang berbasis keagamaan, namun kaum komunitarian tidak menganut paham kapitalisme ''laissez-faire'' yang umumnya dianut oleh kaum konservatif.
 
==== Libertarianisme ====
Komunitarianisme dan libertarianisme menekankan nilai-nilai dan kepedulian yang berbeda. Libertarianisme adalah sebuah filsafat [[individualis]], dengan fokus yang kuat pada hak-hak warga negara dalam demokrasi. Kaum komunitarian percaya bahwa kepedulian ini terlalu banyak diperhatikan, dan mengatakan bahwa "mengusahakan kepentingan-kepentingan pribadi semata-mata akan merusakkan jaringan lingkungan sosial yang kepadanya kita semua tergantung, dan hal itu akan merusakkan pengalaman bersama kita dalam pemerintahan diri sendiri (self-government) yang demokratis." Mereka percaya bahwa hak-hak harus disertai dengan tanggung jawab sosial dan pemeliharaan lembaga-lembaga masyarakat sipil, kalau hak-hak itu ingin dipertahankan, namun kaum libertarian percaya bahwa aksi-aksi pemerintah untuk mempromosikan tujuan-tujuan ini sesungguhnya menyebabkan hilangnya kebebasan pribadi. Selain itu, kaum libertarian menolak upaya-upaya komunitarian untuk memajukan pendidikan watak dan inisiatif-inisiatif yang dikembangkan oleh pihak-pihak agama, dengan megnatakan bahwa pemerintah tidak punya urusan untuk terlibat dalam apa yang mereka anggap sebagai rekayasa sosial.
 
==== Otoritaritarianisme ====
Baris 56:
 
=== Gerakan komunitarian ===
Gerakan komunitarian modern pertama kali diutarakan oleh [http://www.gwu.edu/~ccps/rcplatform.html Responsive Communitarian Platform], yang ditulis di Amerika Serikat oleh sebuah kelompok etikus, aktivis, dan ilmuwan sosial termasuk [[Amitai Etzioni]], [[Mary Ann Glendon]], dan William Galston.
 
[http://www.gwu.edu/~ccps/index.html Communitarian Network], yang didirikan pada 1993 oleh [[Amitai Etzioni]], adalah kelompok yang paling terkenal yang menganjurkan komunitarianisme. Sebuah kelompok pemikir yang disebut [http://www.gwu.edu/~icps/index.html Institute for Communitarian Policy Studies] juga dipimpin oleh Etzioni. Suara-suara lain dalam komunitarianisme termasuk Don Eberly, direktur dari [http://www.civilsocietyproject.org/pages/index.php?pID=965 Civil Society Project], dan [[Robert Putnam]], penulis [[Bowling Alone]].
 
==== Pengaruh di Amerika Serikat ====
Sebagai cerminan dari dominasi [[Politik Kiri-Kanan|politik liberal dan konservatif]] di Amerika Serikat, tidak ada partai besar dan hanya sedikit pejabat terpilih yang menganjurkan komunitarianisme. Jadi tidak ada konsensus tentang kebijakan-kebijakan individual, namun sebagian dari yang kebijakan paling didukung oleh kaum komunitarian umumnya telah diberlakukan.
 
Baris 127:
*[http://www.americanatheist.org/supplement/communitarianism.html American Atheist]
*[http://www.friesian.com/rights.htm Dr. Kelly Ross Ph.D.]
*[http://philadelphians.50megs.com/susmedicine.html Dr. Madeline Cosman Ph.D., JD]
*[http://www.free-europe.org/blog/english.php?itemid=294 Free Europe]
 
=== Artikel-artikel tentang komunitarianisme ===
Beberapa rujukan yang mungkin bermanfaat, diambil dari [http://www.sourcewatch.org/wiki.phtml?title= Communitarianism Sourcewatch], yang juga memberikan pranala kepada artikel-artikel tambahan yang relevan dengan topik ini:
*[http://www.janda.org/b20/News%20articles/GW%2C%20the%20Communitarian.htm GW Bush, a Communitarian?]
*[http://plato.stanford.edu/entries/comunitarianism/ "Communitarianism"], ''Stanford Encyclopedia of Philosophy''.