Sakramen: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
BeeyanBot (bicara | kontrib)
k ejaan, replaced: praktek → praktik (3)
BeeyanBot (bicara | kontrib)
k →‎top: ejaan, replaced: sekedar → sekadar
Baris 3:
'''Sakramen''' ({{lang-en|sacrament}}), kata sifatnya yaitu '''sakramental''' ({{lang-en|sacramental}}), dalam konteks tertentu dianggap sebagai suatu [[ritus]] [[agama]] [[Kristen]] yang mana merupakan perantara (penyalur) rahmat dari [[Allah]] (ilahi). Kata 'sakramen' berasal dari [[Bahasa Latin]] ''sacramentum'' yang secara [[harafiah]] berarti "menjadikan suci". Salah satu contoh penggunaan kata ''sacramentum'' adalah sebagai sebutan untuk [[sumpah]] bakti yang diikrarkan para prajurit [[Romawi]]; istilah ini kemudian digunakan oleh [[Gereja]] dalam pengertian harafiahnya dan bukan dalam pengertian sumpah tadi.<ref>Strong, ''Systematic Theology'', Philadelphia, PA: Judson Press, 1954 hal 930</ref> Selaras dengan dalamnya makna yang dikandungnya, [[Gereja Timur|Gereja-Gereja Timur]] biasa menyebut Sakramen dengan sebutan "Misteri" atau "Misteri Suci".
 
Gereja-Gereja [[Gereja Katolik|Katolik]], [[Gereja Ortodoks Timur|Ortodoks Timur]], [[Gereja Ortodoks Oriental|Ortodoks Oriental]], [[Gereja Asiria Timur|Asiria Timur]], [[Gereja Anglikan|Anglikan]], [[Methodis]], dan [[Gereja Lutheran|Lutheran]] yakin bahwa sakramen-sakramen bukan sekedarsekadar simbol-simbol belaka, melainkan "tanda-tanda atau simbol-simbol yang mengeluarkan apa yang dilambangkannya", jadi, sakramen-sakramen, di dalamnya dan daripadanya, yang dilayankan dengan benar, digunakan [[Allah]] sebagai sarana untuk mengkomunikasikan rahmat bagi umat beriman yang menerimanya.
 
Sakramen-sakramen biasanya dilayankan oleh [[klerus]] (pada tahapan tertentu), dan umumnya dipahami melibatkan unsur-unsur yang terlihat dan yang tak terlihat. Unsur yang tak terlihat (yang bermanifestasi di dalam diri) dianggap terjadi berkat karya [[Roh Kudus]], rahmat Allah bekerja di dalam diri para penerima sakramen. Sedangkan unsur yang terlihat (atau yang tampak dari luar) meliputi penggunaan benda-benda seperti [[air]], [[minyak]], [[roti]], serta [[hosti]] dan [[Anggur (minuman)|anggur]] yang di[[konsekrasi]]; penumpangan tangan; di mana semuanya diteguhkan dengan suatu pernyataan oleh pelayan sakramen.