Mamalia: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
RianHS (bicara | kontrib)
RianHS (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 10:
**[[Placentalia]]
}}
'''Binatang menyusui''' atau '''mamalia''' (dari [[bahasa Latin]] ''[[:en:wikt:mamma#Latin|mamma]]'', 'payudara') adalah [[Kelas (biologi)|kelas]] hewan [[vertebrata]] yang dicirikan oleh adanya [[kelenjar susu]] (yang pada hewan [[betina]] menghasilkan [[susu]] sebagai sumber makanan anaknya), [[neokorteks]], [[rambut]], dan tiga tulang di [[telinga tengah]]. Karakteristik-karakteristik ini membedakan mereka dari [[reptil]] dan [[Burung walet|burung]], yang [[Divergensi genetis|divergensi genetiknya]] terjadi pada periode [[Karbon (periode)|Karbon]], lebih dari 300 juta tahun yang lalu. Sekitar 6.400 spesies mamalia yang masih sintas (bertahan hingga kini) telah [[Deskripsi spesies|dideskripsikan]]. Ordo terbesar dalam mamalia adalah [[Hewan pengerat|Rodentia]] (hewan pengerat), [[Kelelawar|Chiroptera]] (kelelawar), dan [[Eulipotyphla]] ([[Erinaceinae|landak susu]], [[tikus tanah]], [[celurut]], dan sebagainya). Tiga ordo terbesar berikutnya adalah [[Primata]] (termasuk [[Manusia purba|manusia]], [[kera]], [[monyet]], dan lain-lain), [[Hewan berkuku genap|Artiodactyla]] (hewan berkuku genap, termasuk [[Cetacea]]), dan [[Carnivora]] ([[kucing]], [[anjing]], [[anjing laut]], dan lainnya).
 
Dalam [[kladistika]], yang mencerminkan sejarah evolusi, mamalia adalah satu-satunya anggota [[Synapsida]] yang masih tersisa. Synapsida dan [[Sauropsida]] (reptil dan burung) dimasukkan dalam [[klad]] [[Amniota]] yang lebih besar. Leluhur mamalia Synapsida awal adalah [[Sphenacodontia]] di bawah [[Pelycosauria]], kelompok yang juga mencakup ''[[Dimetrodon]]'' nonmamalia. Pada akhir periode Karbon sekitar 300 juta tahun yang lalu, mamalia bercabang dari garis Sauropsida yang mengarah ke reptil dan burung masa kini. Garis keturunan yang mengikuti [[Kelompok mahkota|kelompok batang]] sphenacodontia terpecah menjadi beberapa kelompok Synapsida nonmamalia yang beragam—kadang-kadang salah disebut sebagai reptil mirip mamalia—sebelum memunculkan [[Therapsida]] pada periode [[Cisuralium|Permian Awal]]. Mamalia berasal dari [[Cynodontia]], kelompok Therapsida tingkat lanjut, pada kala [[Trias Akhir]]. Ordo mamalia modern muncul pada periode [[Paleogen]] dan [[Neogen]] dari era [[Senozoikum]] setelah kepunahan dinosaurus nonunggas. Sejak 66 juta tahun yang lalu, mamalia telah menjadi kelompok hewan darat yang dominan hingga saat ini.