Indeks IDX Quality30

Indeks IDX Quality30 merupakan kumpulan saham yang secara jejak rekamnya profitabilitasnya terbilang tinggi serta memiliki tingkat solvabilitas baik. Saham-saham yang dapat dikategorikan dalam indeks ini merupakan perusahaan yang pertumbuhan labanya stabil dengan likuiditas transaksi baik.

Indeks ini akan berisi 30 anggota konstituen yang disaring dari Perusahaan Tercatat yang terdapat dalam daftar indeks IDX 80. IDX Quality 30 Indeks memiliki tingkat value investing yang bagus dilihat dari rasio-rasio kelayakan fundamental. Indeks baru ini diyakini dapat memiliki performa yang baik sehingga layak dijadikan sebagai indeks acuan[1]


Dari ke-80 Perusahaan Tercatat dalam daftar IDX80 selanjutnya akan disaring lagi menjadi 30 perusahaan mengacu pada variabel-variabel kualitas fundamental yaitu komponen rasio return to equity (ROE ratio), rasio debt to equity (DER ratio), dan earning variability.Â

  1. ^ https://id.investing.com/news/stock-market-news/resmi-diluncurkan-indeks-idx-quality30-adaptasi-kebiasaan-baru-2007503.  Tidak memiliki atau tanpa |title= (bantuan); Hapus pranala luar di parameter |website= (bantuan);