Ibu, Doa yang Hilang

buku kumpulan cerita pendek karya Bagas D. Bawono

Ibu, Doa yang Hilang adalah judul buku kumpulan cerita pendek karya Bagas D. Bawono yang diterbitkan pada tahun 2015 oleh Penerbit Zettu. Buku setebal 260 halaman dengan ISBN 978-602-12-9854-1, ini mengangkat kisah nyata kehidupan sang penulis.[1][2]

Ibu, Doa yang Hilang
PengarangBagas D Bawono
IlustratorBobby Nurrahman
Perancang sampulOesmanovski
NegaraIndonesia
BahasaIndonesia Indonesia
Genrecerita pendek
PenerbitPenerbit Zettu
Tanggal terbit
Cetakan: I, 2014
Cetakan: II, 2015
Halaman260 halaman
ISBNISBN 978-602-1298-54-1
Didahului olehHasduk Berpola 

Latar belakang sunting

Ibu, Doa yang Hilang terdiri dari 29 cerita pendek dan 260 halaman. Kumpulan cerpen ini, cetakan pertama diterbitkan pada tahun 2014, dan cetakan ke-dua diterbitkan pada tahun 2015, oleh Penerbit Zettu. Buku yang mengangkat kisahnyata kehidupan pribadi Bagas Dwi Bawono, ini dipersembahkan sebagai ucapan terima kasih kepada ibunya yang telah meninggal dunia. Bagas, dalam kumpulan cerpen ini secara rinci menceritakan tentang perjuangan seorang ibu membesarkan anak-anaknya, bekerja membanting tulang, agar anak-anaknya dapat melanjutkan pendidikan hingga sarjana. Sebuah keluarga, menurut Bagas, meskipun hidup dalam kemiskinan tidak harus putus asa dalam membesarkan anak-anaknya. Prinsip itulah yang terus tertanam dalam benak Bagas, sehingga dia terinspirasi menyusun buku yang diharapkan dapat memotivasi para ibu ataupun anak yatim piatu. Hasil penjualan buku Ibu, Doa yang Hilang ini seluruhnya disumbangkan ke berbagai yayasan sosial, pengelola panti asuhan, dan ibu-ibu yang hidup sebatang kara. Buku ini diharapkan dapat dibaca oleh banyak anak muda, agar mereka semakin menghargai pendidikan dan kesetiaan seorang ibu. Sebelumnya, bagas juga telah menghasilkan karya berjudul Hasduk Berpola yang kemudian diangkat ke layar lebar dengan judul sama. Skenario ditulis bersama Kirana Kejora.

Lihat pula sunting

Referensi sunting