Himerios (bahasa Inggris: Himerius) adalah seorang ahli retorika dari abad keempat Masehi. Ia dilahirkan pada tahun 315 di Prusa, Bitinia, dan menjemput ajalnya pada tahun 386.[1]

Ia memperoleh pendidikannya di kota Athena dan ia sempat memiliki sekolah di situ. Banyak dari muridnya yang akan jadi pemikir terkenal, seperti Gregorios dari Nazianzenos dan Basil dari Kaisarea. Kaisar Yulianus memanggil Himerios ke kota Antiokhia pada tahun 362 untuk tinggal di istananya. Ia lalu kembali ke Athena pada tahun 368.[1]

Himerios pernah menulis sekitar 80 orasi, tetapi hanya 24 orasi yang masih utuh hingga zaman modern.[1]

Catatan kaki

sunting
  1. ^ a b c "Himerius | Greek rhetorician". Encyclopedia Britannica (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-04-04.