Gulo puan atau gula susu merupakan makanan manis yang berasal dari Palembang, Indonesia. Terbuat dari gula dan susu kerbau yang segar dan memiliki rasa yang manis serta berwarna kecokelatan.

Sejarah

sunting

Pada zaman kesultanan, gulo puan merupakan makanan favorit para bangsawan Palembang. Dibuat dari susu kerbau di kampung di kawasan rawa, Sumatera Selatan. Makanan ini sangat sulit ditemukan saat ini. Makanan yang diolah secara tradisional ini hanya dijual oleh beberapa penjual kaki lima pada waktu tertentu saja, seperti sekitar waktu salat Jumat di Masjid Agung Palembang.

Referensi

sunting