Gufran Dwipayana
Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Drs. Gufran Dwipayana (12 Desember 1932 – 18 Maret 1990) atau lebih dikenal dengan nama G. Dwipayana adalah salah satu sutradara televisi Indonesia dan juga mantan Direktur PPFN.
Gufran Dwipayana | |
---|---|
Lahir | Jember, Indonesia | 12 Desember 1932
Meninggal | 18 Maret 1990 | (umur 57)
Pekerjaan | produser |
Karya karya film baik di layar lebar maupun televisi yang pernah dibuatnya antara lain adalah Si Unyil, Pengkhianatan G 30 S/PKI, Serangan Fajar, Aku Cinta Indonesia (ACI) dan Si Huma. Sebelum terjun di bidang film, Dia adalah mantan anggota militer.
Masa kecil
suntingGufran lahir di Jember pada tanggal 12 Desember 1932.[1]
Pendidikan
suntingKarier
sunting- Anggota Staf Divisi Diponegoro (1955)[1]
- Perwira Pers, Pusat Penerangan Angkatan Darat (1964 – 1971)[1]
- Pemimpin Redaksi, Berita Indonesia (kemudian berubah nama menjadi Berita Yudha) (1964 – 1971)[1]
- Pemimpin Redaksi, koran tentara Sapta Marga (1964 – 1971)[1]
- Wakil Asisten Bidang Media Massa untuk Presiden Indonesia (1966 – 1969)[1]
- Asisten Bidang Media Massa Menteri Sekretaris Negara (1977)[1]
- Direktur Pusat Produksi Film Negara (PPFN) (1978-1990)[1]
- Asisten Urusan Dokumentasi dan Media Massa Menteri Sekretaris Negara (1978-1990)[1]
Penghargaan
sunting- Bintang Mahaputera Utama (12 Maret 1990)[2]
Referensi
sunting- ^ a b c d e f g h i j Bachtiar, Harsya W. (1988). Siapa dia? Perwira Tinggi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD). Jakarta. hlm. 105. ISBN 9789794281000. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-29. Diakses tanggal 2021-10-11.
- ^ "Daftar WNI yang Mendapat Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera tahun 1959 s.d. 2003" (PDF). Sekretariat Negara Republik Indonesia. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2022-08-05. Diakses tanggal 2021-01-20.