Gadung Melati adalah motif batik berbentuk bunga melati yang tersusun rapi secara berbaris yang diletakan pada tepi kain berlatar warna Hitam. Motif Batik ini berasal dari Ponorogo yang hanya untuk kain Ikat Kepala atau kain udeng. Biasanya kain ini dikenaka dan wajib digunakan oleh para Warok Ponorogo.[1][2]

Penari Warok Cilik mengenakan Kain Udeng motif Gadung Melati

Arti dari Motif Melati Gadung adalah pola pikir dan hati yang suci dan harum seperti bunga melati. Dalam budaya Modern, Udeng batik motif Gadung melati dapat ditemukan diberbagai film Nasional maupun Internasional.