Cape Cod Kwassa Kwassa
"Cape Cod Kwassa Kwassa" adalah lagu oleh band indie rock asal Amerika Serikat, Vampire Weekend. Lagu ini dirilis pada 18 Agustus 2008 sebagai singel keempat dari album debut band, Vampire Weekend. Lagu ini menduduki peringkat lagu terbaik ke-67 tahun 2008 oleh majalah Rolling Stone.[1]
"Cape Cod Kwassa Kwassa" | ||||
---|---|---|---|---|
Singel oleh Vampire Weekend | ||||
dari album Vampire Weekend | ||||
Dirilis | 18 Agustus 2008 | |||
Genre | Indie pop, calypso, worldbeat | |||
Durasi | 3:34 | |||
Label | XL | |||
Komponis musik | Vampire Weekend | |||
Lirikus | Ezra Koenig | |||
Produser | Rostam Batmanglij | |||
Kronologi singel Vampire Weekend | ||||
|
Musik video
suntingMusik video lagu ini disutradarai oleh komedian asal Inggris, Richard Ayoade, dan berlatar tahun 1980-an, difilmkan di Spring Lake, New Jersey di rumah pantai Kaitlin Files. Ini adalah video pertama di mana Vampire Weekend secara sadar memutuskan untuk menggunakan narasi dengan band menjadi karakternya, tidak seperti video sebelumnya yang "cukup abstrak [tanpa] narasi." Koenig mengatakan dia merasa ada "elemen Tim Burton" dalam video tersebut, di mana band menciptakan kembali citra mereka sebagai gothic, "dengan wajah putih, rambut berduri, dan pakaian hitam." Karakter-karakter tersebut diciptakan pada tahun 2007 oleh Koenig, yang mengemukakan ide-ide kasar dan gambar-gambar, dan dibantu oleh Ayoade untuk membuat cerita darinya.[2]
Gitaris bass, Chris Baio mengatakan bahwa band telah mencurahkan banyak waktu untuk tur, jadi "ketika [mereka] melakukan sesuatu yang berbeda seperti ini, itu adalah hal yang menarik." Pemain keyboard, Rostam Batmanglij mengatakan bahwa band "tertarik pada visual, dan merupakan suatu hal yang menyenangkan bagi [mereka] untuk melakukan hal ini."[2]
Daftar lagu
sunting- "Cape Cod Kwassa Kwassa" (radio edit) – 3:32
- "Cape Cod Kwassa Kwassa" (The Very Best remix) – 3:26
Unduhan Digital (Rhapsody):
- "Cape Cod Kwassa Kwassa" (live) – 3:35
Chart
suntingChart (2008) | Posisi |
---|---|
UK Singles Chart[4] | 178 |
Referensi
sunting- ^ "The 100 Best Songs of 2008". Rolling Stone. December 27, 2007. Diarsipkan dari versi asli tanggal November 12, 2008. Diakses tanggal June 9, 2008.
- ^ a b Norris, John (July 17, 2008). "Vampire Weekend Looking More True To Their Name In 'Cape Cod Kwassa Kwassa' Video". MTV. Diarsipkan dari versi asli tanggal September 15, 2008. Diakses tanggal September 27, 2008.
- ^ "Cape Cod Kwassa Kwassa". iTunes.
- ^ "The Official UK Singles Chart for the week ending 30 August 2008". ChartsPlus. Milton Keynes: IQ Ware Ltd (366): 1–4.