Aladin dan Lampu Wasiat

film Indonesia

Aladin dan Lampu Wasiat adalah film drama fantasi dari Indonesia yang mengisahkan tentang cerita Aladin dalam versi Indonesia yang sangat populer pada masa itu. Film ini diperankan oleh artis dan aktor terkenal seperti Rano Karno, Lydia Kandou, Marlia Hardy, Jack John dan Soekarno M. Noor.

Aladin dan Lampu Wasiat
SutradaraSisworo Gautama Putra
ProduserGope T. Samtani
Ditulis olehSisworo Gautama Putra
Imam Tantowi
PemeranJack John
Lydia Kandou
Rano Karno
Soekarno M. Noor
Alan Nuary
Doddy Sukma
Hadisjam Tahax
Marlia Hardy
Alan Suryaningrat
Helen
Johann Mardjono
Pria Bom Bom
Chaidar Jafar
Ijah Bomber
Yayuk Suseno
Penata musikGatot Sudarto
SinematograferLeo Fioole
PenyuntingE. Mukhsin Hamzah
DistributorRapi Films
Tanggal rilis
1980
Durasi92 menit
NegaraIndonesia Indonesia

Sinopsis

sunting

Aladin (Rano Karno) adalah remaja yatim yang hidup bersama ibunya Aminah (Marlia Hardi). Ia bekerja sebagai kuli di pasar. Suatu ketika ia menemukan setumpuk harta lewat tukang sihir yang mengaku sebagai kakak mendiang ayahnya. Di tempat itu ia menemukan lampu wasiat. Mendadak si tukang sihir menyatukan bumi yang terbelah, hingga Aladin terperangkap di dalamnya.

Berkat lampu wasiat, Aladin berhasil keluar. Dari dalam lampu keluar Jin Raksasa yang kemudian bertemu dengan Putri Permatasari (Lydia Kandou)yang sedang bersama dayang-dayangnya. Aladin dinyatakan melanggar peraturan karena berani memandang wajah putri, dan iapun ditangkap. Namun akhirnya berkat pertolongan jin, Aladin berhasil menyunting Permatasari.[1]

Referensi

sunting
  1. ^ Laman Aladin dan Lampu Wasiat Diarsipkan 2008-05-12 di Wayback Machine., diakses pada 10 Juni 2009

Pranala luar

sunting