Ahistorisisme

(Dialihkan dari Ahistoris)

Ahistorisisme mengacu pada sikap ketidak perhatian terhadap sumber primer sejarah dan menyiratkan bahwa subjek historis adalah tidak akurat.[1] Ahistorisisme dapat juga didefinisikan sebagai kegagalan seseorang untuk membingkai argumen atau masalah dalam konteks sejarah atau mengabaikan fakta maupun bukti sejarah.[2]

Ahistorisisme adalah premis yang mendasari bahwa ada dugaan yang diyakini benar oleh sebagian orang, meskipun sebenarnya sulit dibuktikan. Karya ahistoris sering kali secara eksklusif menunjuk pada sumber-sumber yang tidak dapat diandalkan dan dibuktikan, termasuk mitos dan legenda, yang sering diperlakukan sebagai kebenaran historis.[2] Hal ini biasanya dinegosiasikan oleh sebagian orang untuk mendukung atas teori yang dikemukakan atau sedang dipromosikan namun mengabaikan sumber-sumber valid yang bertentangan dengannya.

Referensi sunting

  1. ^ "ahistoricism". Mirriam-Webster Dictionary Online. Diakses tanggal 2008-11-27. 
  2. ^ a b Pepper, David (1993). Eco-socialism: From Deep Ecology to Social Justice. Routledge. hlm. 143–144. ISBN 978-0-415-09719-2.