The Emigrants (film)

Film Di Negara Swedia

The Emigrants (Swedia: Utvandrarna) adalah sebuah film Swedia 1971 yang disutradarai oleh Jan Troell. Film tersebut berkisah tentang cerita sekelompok orang Swedia yang berpindah dari Småland, Swedia ke Minnesota, Amerika Serikat pada abad ke-19. Film tersebut mengisahkan tentang perjuangan kelompok tersebut di Swedia dan pada saat perjalanan tersebut.

Utvandrarna
The Emigrants
SutradaraJan Troell
ProduserBengt Forslund
Ditulis olehBengt Forslund
Jan Troell
PemeranMax von Sydow
Liv Ullmann
Eddie Axberg
Monica Zetterlund
Perusahaan
produksi
DistributorWarner Bros. (A.S.)
Tanggal rilis
  • 8 Maret 1971 (1971-03-08)
Durasi191 menit
NegaraSwedia
BahasaSwedia
Anggaran$1,600,000

Film tersebut berdasarkan pada dua novel pertama dari The Emigrants suite buatan Vilhelm Moberg: The Emigrants dan Unto a Good Land. Novel tersebut diadaptasi dalam layar lebar oleh Bengt Forslund dan Jan Troell. The Emigrants dibintangi oleh Max von Sydow dan Liv Ullmann dalam peran utama, bersama dengan Eddie Axberg, Sven-Olof Bern, Aina Alfredsson, Allan Edwall, Monica Zetterlund dan Pierre Lindstedt. The Emigrants disusul dengan sekuel yang dibuat pada 1972 yang berjudul The New Land (Nybyggarna), dengan pemeran yang sama.

The Emigrants meraih sambutan di seluruh dunia, dan dinominasikan dalam Academy Award untuk Film Asing Terbaik pada 1971. Setelah ditayangkan kembali pada 1972, film tersebut dinominasikan pada empat Oscar pada tahun berikutnya, yang semuanya berada dalam kategori utama: Film Terbaik, Sutradara Terbaik untuk Troell, Aktris Terbaik untuk Ullmann, dan Permainan Latar Adaptasi Terbaik.

Serial televisi Amerika 1974 The New Land berdasarkan pada The Emigrants sekaligus sekuelnya The New Land.[1]

Pemeran sunting

Penghargaan dan kehormatan sunting

The Emigrants dinominasikan pada lima Academy Awards. Film tersebut dikenal karena menjadi nominasi Film Berbahasa Asing Terbaik dari Oscar 1972, sementara kategori lainnya menyusul pada tahun berikutnya:

Di Penghargaan Golden Globe ke-30, film tersebut memenangkan penghargaan untuk Film Berbahasa Asing Terbaik dan Aktris Terbaik (Liv Ullmann). Di Swedia, film tersebut memenangkan Penghargaan Guldbagge untuk Best Film dan Aktor Terbaik (Eddie Axberg).[3]

Lihat pula sunting

Referensi sunting

  1. ^ Brooks, Tim, and Earle Marsh, The Complete Directory to Prime-Time Network and Cable TV Shows, 1946-Present, Sixth Edition, New York: Ballantine Books, 1995, ISBN 0-345-39736-3, p. 738.
  2. ^ "The 44th Academy Awards (1972) Nominees and Winners". oscars.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-06. Diakses tanggal 2011-11-27. 
  3. ^ "Utvandrarna (1971)". Swedish Film Institute. 2 March 2014. 

Pranala luar sunting