Putri Ingrid Alexandra dari Norwegia

Putri Ingrid Alexandra dari Norwegia (lahir pada 21 Januari 2004) adalah anak perempuan dari Haakon, Putra Mahkota Norwegia dan Mette-Marit, Putri Mahkota Norwegia. Ia berada di posisi kedua di garis suksesi tahta Norwegia setelah ayahnya.

Putri Ingrid Alexandra
Kelahiran21 Januari 2004 (umur 20)
Oslo, Norwegia
WangsaGlücksburg
AyahHaakon, Putra Mahkota Norwegia
IbuMette-Marit, Putri Mahkota Norwegia
AgamaGereja Norwegia

Kelahiran dan pembaptisan sunting

 
The Crown Prince and Princess Ingrid Alexandra

Putri Ingrid Alexandra lahir di Rikshospitalet, Oslo, sebagai anak pertama dari Putra Mahkota Haakon. Ibunya, Putri Mahkota Mette-Marit telah memiliki satu anak laki-laki, Marius Borg Høiby, yang lahir pada 1997 dari hubungan sebelumnya.

Ingrid Alexandra dibaptis di kapel Istana Kerajaan di Oslo pada 17 April 2004. Sang Raja (kakek dari pihak ayahnya), Putri Märtha Louise (bibi dari pihak ayahnya), Frederik, Putra Mahkota Denmark, Victoria, Putri Mahkota Swedia, (dahulu) Felipe, Pangeran Asturias, dan Marit Tjessem (nenek dari pihak ibu) merupakan wali baptisnya.[1]

Putri Ingrid Alexandra juga memiliki satu adik laki-laki, Pangeran Sverre Magnus, yang lahir pada 2005.

Pendidikan sunting

Putri Ingrid Alexandra memulai hari pertamanya bersekolah pada 19 Agustus 2010 di sekolah dasar Jansløkka, sekolah negeri yang dimana kakak tirinya merupakan murid disana. Orang tuanya memutuskan untuk mengirimkan Ingrid Alexandra kesana karena mereka ingin dia agar mempunyai masa kecil layaknya anak-anak Norwegia lainnya. Pada 17 Juni 2014, keluarga kerajaan mengumumkan bahwa mulai tahun ajaran 2014–2015, Ingrid Alexandra akan bersekolah di Oslo International School, kabarnya karena orang tuanya ingin dia untuk fasih berbahasa Inggris.[2]

Suksesi tahta sunting

Pada 1990, peraturan baru mengenai garis suksesi, primogenitur absolut, diberlakukan, yang berarti tahta akan diwariskan untuk anak pertama tanpa memperdulikan jenis kelamin, tetapi tetap mempertahankan posisi Putra Mahkota Haakon yang mendahului kakak perempuannya, Putri Märtha Louise.[3] Maka dari itu, Putri Ingrid Alexandra akan tetap berada pada urutan kedua garis suksesi tahta Norwegia, walaupun ia mempunyai adik laki-laki, Pangeran Sverre Magnus. Jika Ingrid Alexandra menaiki tahta, ia akan menjadi ratu kedua Norwegia setelah Ratu Margaret, yang memimpin Norwegia, Denmark, dan Swedia dari tahun 1380 sampai kematiannya pada 1412.

Keluarga kerajaan Norwegia juga termasuk dalam garis suksesi tahta kerajaan Inggris karena merupakan keturunan Ratu Maud dari Norwegia, anak dari Raja Edward VII dari Britania Raya. Namun, posisi Putri Ingrid Alexandra di garis suksesi tahta tersebut didahului oleh adik laki-lakinya, karena aturan suksesi tahta Inggris masih mengutamakan laki-laki ketimbang perempuan.

 
Monogram Putri Ingrid Alexandra

Gelar, gaya dan kehormatan sunting

Gelar sunting

  • 21 Januari 2004 – sekarang: Yang Mulia Putri Ingrid Alexandra dari Norwegia

Kehormatan sunting

Referensi sunting

Pranala luar sunting

Putri Ingrid Alexandra dari Norwegia
Cabang kadet Wangsa Oldenburg
Lahir: 21 Januari 2004
Norwegia
Didahului oleh:
Haakon, Putra Mahkota Norwegia
Garis suksesi takhta Norwegia
2
Diteruskan oleh:
Pangeran Sverre Magnus
Britania
Didahului oleh:
Sverre Magnus dari Norwegia
Pewaris takhta Kerajaan Britania Raya Diteruskan oleh:
Märtha Louise