Protektorat Tunisia Prancis

Naungan Tunisia Perancis (bahasa Prancis: Protectorat français de Tunisie; bahasa Arab: الحماية الفرنسية في تونس al-Ḥimāya al-Fransīya fī Tūnis) didirikan pada tahun 1881 pada masa imperialisme. Sebelumnya, Tunisia merupakan provinsi Kesultanan Uthmaniyah yang sedang mengalami kemunduran. Provinsi ini memiliki otonomi yang besar di bawah kepemimpinan bey Muhammad III as-Sadiq. Pada tahun 1877, Rusia menyatakan perang terhadap Kesultanan Uthmaniyah. Kemenangan Rusia mengakibatkan kemerdekaan negara-negara Balkan dan memulai perbincangan mengenai masa depan wilayah Utsmaniyah. Kongres Berlin diadakan pada tahun 1878 untuk membahas permasalahan ini. Britania menolak pembubaran Kesultanan Utsmaniyah dan menawarkan Tunisia kepada Prancis. Sebagai gantinya, Britania dapat memperoleh wilayah Siprus. Jerman menyetujui kekuasaan Prancis di Tunisia dengan tujuan agar Prancis disibukkan oleh wilayah Mediterania tengah dan tidak akan mencoba membalas dendam di Eropa setelah kekalahannya dalam Perang Prancis-Prusia. Sementara itu, Kerajaan Italia menolak kekuasaan Prancis di Tunisia karena mereka memiliki ambisi dan kepentingan ekonomi di wilayah tersebut, tetapi mereka tidak dapat berbuat apa-apa.

Protektorat Tunisia Prancis

Protectorat français de Tunisie
الحماية الفرنسية في تونس
1881–1956
Bendera Tunisia
Tunisia (biru tua) Jajahan Prancis di Afrika (biru muda) 1913
Tunisia (biru tua)
Jajahan Prancis di Afrika (biru muda)
1913
StatusProtektorat
Ibu kotaTunis
Bahasa yang umum digunakanPrancis
Italia
Berber
Arab Standar
Arab Tunisia
Yudeo-Tunisia
Turki
Agama
Katolik
Yudaisme
Islam Sunni
PemerintahanMonarki konstitusional
Bey 
• 1859–1882
Muhammad III as-Sadiq (pertama)
• 1943–1956
Muhammad VIII al-Amin (terakhir)
Residen Jenderal 
• 1885–1886
Paul Cambon (pertama)
• 1954–1955
Pierre Boyer de Latour du Moulin (terakhir)
Komisioner Tinggi 
• 1955–1956
Roger Seydoux Fornier de Clausonne
Sejarah 
12 Mei 1881
1942–1943
20 Maret 1956
Luas
1881155.000 km2 (60.000 sq mi)
1939155.000 km2 (60.000 sq mi)
Populasi
• 1939
2600000
Mata uang
Rial Tunisia
(hingga 1891)
Franc Tunisia
(1891–1958)
Kode ISO 3166TN
Didahului oleh
Digantikan oleh
Page Templat:Status bahasa/styles.css has no content.Beylik Tunis
Page Templat:Status bahasa/styles.css has no content.
krjKerajaan
Tunisia
Sunting kotak info
Sunting kotak info • Lihat • Bicara
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Prancis menjajah Tunisia lima dasawarsa setelah mereka menduduki Aljazair. Sebelum kedatangan Prancis, Tunisia sudah memulai proses reformasi, tetapi mereka mengalami kesulitan keuangan. Setelah diduduki oleh Prancis, kewajiban internasional Tunisia diambil alih oleh Prancis. Prancis melakukan pembangunan transportasi, infrastruktur, industri, sistem keuangan, kesehatan dan administrasi. Namun, bisnis dan warga Prancis mendapat perlakuan khusus dan orang Tunisia tidak menyukai hal ini. Sentimen nasionalisme dinyatakan dalam media cetak dan dalam pidato-pidato. Organisasi-organisasi politik pun dibentuk dan gerakan kemerdekaan sudah aktif sebelum Perang Dunia I. Mimpi untuk merdeka pada akhirnya tercapai pada tahun 1956.

Bacaan lanjut

sunting