Academy Awards
Academy Award atau disebut juga piala Oscar adalah penghargaan film Amerika untuk menghargai karya dalam industri film. Berbagai kategori pemenang diberikan penghargaan berupa sebuah salinan patung oleh Academy Award of Merit, yang lebih dikenal dengan julukan Oscar. Penghargaan ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 1929 di Hotel Hollywood Roosevelt, dan diawasi oleh Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS).[1][2]
Academy Awards | |
---|---|
Penghargaan terkini: Academy Awards ke-96 | |
Diberikan kepada | Prestasi dalam industri film Amerika dan Internasional |
Negara | Amerika Serikat |
Dipersembahkan oleh | Academy of Motion Picture Arts and Sciences |
Diberikan perdana | 16 Mei 1929 |
Situs web | www |
Siaran televisi/radio | |
Saluran | Daftar penyiar |
Upacara penghargaan ini pertama kali ditayangkan di televisi pada tahun 1953, dan hingga sekarang disiarkan secara langsung lebih dari 200 negara.[3] Piala Oscar adalah upacara penghargaan paling tua; di samping itu juga ada Emmy Award untuk penghargaan acara televisi, Tony Award untuk penghargaan teater, dan Grammy Award untuk penghargaan dalam industri musik, yang diselenggarakan setelah adanya Academy Awards.[4]
Dalam sejarahnya penghargaan ini diberikan tiga bulan setelah tahun baru, untuk menghormati prestasi dan karya dalam industri film pada tahun sebelumnya. Sebagai contoh, 12 Years a Slave dianugerahi Best Picture pada tahun 2013, meskipun penghargaan Oscar diselenggarakan pada tahun 2014.
Acara penghargaan Academy Awards ke-92 diadakan pada 9 Februari 2020. Seperti halnya perayaan tahun sebelumnya, tidak ada pembawa acara dalam perayaan ini. Acara ini disiarkan oleh ABC dan berlangsung di Dolby Theatre di Los Angeles, California, untuk yang ke-18 kalinya berturut-turut. Perayaan ini menandai pertama kalinya dalam sejarah Oscar di mana lebih dari tiga film telah menerima sepuluh atau lebih nominasi.[5] Sebanyak 3.140 piala Oscar telah dianugerahkan sejak penghargaan ini pertama kali diadakan pada tahun 1929.[6]
Sejarah
suntingUpacara penganugerahan Academy Awards pertama diadakan pada 16 Mei 1929, dalam suatu acara makan malam pribadi di Hotel Hollywood Roosevelt yang dihadiri oleh sekitar 270 orang.[7]
Perayaan pasca-penganugerahan diadakan di Mayfair Hotel.[8] Biaya tiket tamu untuk acara malam itu adalah $5 ($73 pada 2020). Lima belas piala dianugerahkan, untuk menghormati seniman, sutradara dan para pekerja industri perfilman pada saat itu, atas karya mereka selama periode 1927–28. Perayaan ini berlangsung selama 15 menit.
Pemenang diumumkan ke media tiga bulan sebelumnya. Hal tersebut diubah pada upacara penghargaan kedua pada tahun 1930. Sejak saat itu, selama sisa dekade pertama, hasilnya diberikan kepada surat kabar untuk diterbitkan pada pukul 11:00 malam pada malam penghargaan.[8] Metode ini digunakan sampai tahun 1940, ketika Los Angeles Times mengumumkan para pemenang sebelum upacara dimulai; Akibatnya, Akademi, sejak 1941, menggunakan amplop tertutup untuk mengumumkan nama-nama pemenangnya.[8]
Perayaan Penghargaan
suntingBerikut ini adalah daftar seluruh perayaan Academy Awards sejak 1929.[9][10][11]
Kategori
sunting- Produksi
- Film Terbaik:1927 sampai sekarang
- Sutradara Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Skenario Asli Terbaik: 1940 sampai sekarang
- Skenario Adaptasi Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Akting
- Aktor Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Aktris Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Aktor Pendukung Terbaik: 1936 sampai sekarang
- Aktris Pendukung Terbaik: 1936 sampai sekarang
- Produksi teknis
- Tata Artistik Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Sinematografi Terbaik: 1927 sampai sekarang
- Penyuntingan Terbaik: 1935 sampai sekarang
- Efek Visual Terbaik: 1939 sampai sekarang
- Musik
- Musik Orisinal Terbaik: 1934 sampai sekarang
- Lagu Orisinal Terbaik: 1934 sampai sekarang
- Suara
- Tata Suara Terbaik: 1930 sampai sekarang
- Penyuntingan Suara Terbaik: 1963 sampai sekarang
- Kostum dan Tata Rias
- Desain Kostum Terbaik: 1948 sampai sekarang
- Tata Rias Terbaik: 1981 sampai sekarang
- Animasi
- Film Animasi Terbaik: 2001 sampai sekarang
- Film Animasi Pendek Terbaik: 1931 sampai sekarang
- Dokumenter
- Film Dokumenter Terbaik: 1943 sampai sekarang
- Film Dokumenter Pendek Terbaik: 19
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ "About the Academy Awards". Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 April 2007. Diakses tanggal 13 April 2007.
- ^ Essex, Andrew (14 May 1999). "The Birth of Oscar". Entertainment Weekly. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-11-11. Diakses tanggal 2 March 2011.
- ^ "History of the Academy Awards". Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-11-18. Diakses tanggal 13 Januari 2014.
- ^ "THE OSCARS - FEB 24TH 2013". platinumagencygroup.co.uk. Diakses tanggal 2 December 2014.
- ^ "Historic Academy Awards Venues". Discover Los Angeles. Diarsipkan dari versi asli tanggal April 4, 2020. Diakses tanggal November 5, 2019.
- ^ "Oscar Statuette". Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Diarsipkan dari versi asli tanggal March 1, 2017. Diakses tanggal February 27, 2017.
- ^ "The 1st Academy Awards | 1929". Oscars.org | Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Diarsipkan dari versi asli tanggal October 1, 2019. Diakses tanggal October 29, 2019.
- ^ a b c "History of the Academy Awards". Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Diarsipkan dari versi asli tanggal July 6, 2010.
- ^ Scott Bowles (26 Februari 2008). "Low Oscar Ratings Cue Soul-Searching". USAToday. Diakses tanggal 19 Maret 2008.
- ^ Nikki Finke (26 Februari 2007). "UPDATE: 39.9 Million Watch 79th Oscars". Nikki Finke's Deadline Hollywood Daily. LA Weekly. Diakses tanggal 21 Februari 2011.
- ^ Bill Gorman (8 Maret 2010). "Academy Awards Averages 41.3 Million Viewers; Most Since 2005". TVbytheNumbers. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2010-03-10. Diakses tanggal 12 Maret 2010.
- ^ "Academy Sets Date for Next Year's Oscars". 14 Mar 2012.
- ^ Ferguson, LaToya (February 10, 2020). "The 92nd Academy Awards Set a New All-Time Ratings Low". IndieWire. Diakses tanggal March 2, 2020.
Bacaan lebih lanjut
sunting- Brokaw, Lauren (2010). "Wanna see an Academy Awards invite? We got it along with all the major annual events surrounding the Oscars". Los Angeles: The Daily Truffle.
- Cotte, Oliver (2007). Secrets of Oscar-winning animation: Behind the scenes of 13 classic short animations (dalam bahasa Inggris). Focal Press. ISBN 978-0-240-52070-4.
- Kinn, Gail; Piazza, Jim (2002). The Academy Awards: The Complete History of Oscar (dalam bahasa Inggris). Black Dog & Leventhal Publishers. ISBN 978-1-57912-240-9.
- Levy, Emanuel (2003). All About Oscar: The History and Politics of the Academy Awards (dalam bahasa Inggris). Burns & Oates. ISBN 978-0-8264-1452-6.
- Wright, Jon (2007). The Lunacy of Oscar: The Problems with Hollywood's Biggest Night. Thomas Publishing, Inc.