Nirmala Joshi
Maria Nirmala Joshi, M.C. (23 Juli 1934 – 23 Juni 2015), yang lebih dikenal dengan nama Suster Nirmala, adalah seorang suster Katolik yang menggantikan penerima Nobel Bunda Teresa sebagai kepala Misionaris Charitas-nya dan menyebarkan gerakan tersebut ke luar negeri.[1][2] Setelah memegang charitas tersebut setelah kematian Bunda Teresa pada 1997, Nirmala menyebarkan cabang organisasi tersebut ke 134 negara dengan membuka pusat-pusat di berbagai negara seperti Afghanistan, Israel dan Thailand.
Suster Maria Nirmala Joshi | |
---|---|
Gelar | Superior Jenderal Misionaris Charitas |
Informasi pribadi | |
Lahir | |
Meninggal | 23 Juni 2015 Kolkata, Bengal Barat, India | (umur 80)
Agama | Gereja Katolik Roma |
Kebangsaan | Nepal |
Almamater | Universitas Kolkata (Gelar master dalam bidang Ilmu pengetahuan politik, Doktor Juris, Gelar kelulusan dalam bidang Hukum) |
Institut | Misionaris Charitas |
Kiprah keagamaan | |
Pendahulu | Mary Teresa Bojaxhiu |
Penerus | Maria Prema Pierick M.C. |
Biografi
suntingNirmala Joshi, née Kusum, lahir pada 23 Juli 1934[3] dalam sebuah keluarga Brahmin sebagai anak sulung dari sepuluh bersaudara di Desa Regmi, Syangja, Nepal .[4][5][6] Ayahnya adalah seorang perwira pada Angkatan Darat India Britania sampai kemerdekaan negara tersebut pada 1947.[6] Ketika ia berusia satu tahun, ayahnya membawa keluarganya ke India. Meskipun keluarganya adalah penganut Hindu, ia dididik oleh para misionaris Kristen di Gunung Karmel, Hazaribag. Pada waktu itu, ia mempelajari karya Bunda Teresa dan ingin berbagi pelayanan. Ia kemudian berpindah ke agama Katolik dan bergabung dengan Misionaris Charitas, yang didirikan oleh Bunda Teresa.[7] Joshi menyelesaikan gelar master dalam bidang ilmu pengetahuan politik dan kemudian meneruskan gelar dokterandes dalam bidang hukum dari Universitas Kalkuta.[4][8] Ia adalah salah satu Suster pertama dari institut tersebut yang mengepalai misi luar negeri ketika ia pergi ke Panama. Pada 1976, Joshi memulai cabang kontemplatif dari Misionaris Charitas dan masuk mengepalainya sampai 1997, ketika ia dipilih untuk menggantikan Bunda Teresa sebagai Petinggi Utama institut tersebut.[8]
Pemerintah India memberikan Padma Vibhushan, penghargaan sipil tertinggi kedua, kepada Sister Joshi pada Hari Republik (29 Januari) 2009 untuk pelayanannya terhadap negara tersebut.[9][10] Masa jabatannya sebagai Petinggi Utama berakhir pada 25 Maret 2009, dan ia digantikan oleh Suster kelahiran Jerman Mary Prema Pierick.[6]
Referensi
sunting- ^ Asianews
- ^ "Letter to Coworkers". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-03. Diakses tanggal 2015-08-19.
- ^ [1]
- ^ a b "We are 'little pencils' in God's hand". Eternal World Television Network. 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-13. Diakses tanggal 24 Juni 2015.
- ^ "Sister Nirmala is no more". Indian Express. 24 Juni 2015. Diakses tanggal 24 Juni 2015.
- ^ a b c "Sister Nirmala Bio". Celebs Bio. 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-06-24. Diakses tanggal 24 Juni 2015.
- ^ "How India remembers Mother Teresa". Catholic Archdiocese of Melbourne. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-06-29. Diakses tanggal 11 September 2012.
- ^ a b "Indian-born nun to succeed Mother Teresa". CNN. 13 Maret 1997. Diakses tanggal 2014-08-03.
- ^ "Padma Awards Directory (1954–2013)" (PDF). Kementerian Urusan Dalam Negeri. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2014-11-15. Diakses tanggal 2015-08-19.
- ^ "Padma Vibhushan". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-26. Diakses tanggal 2015-08-19.
- ^ "Sister Nirmala passes away - The Times of India". Diakses tanggal 2015-06-23.
Pranala luar
sunting- Time: MOTHER TERESA: Filling the Big Sandals di www.time.com Galat: URL arsip tidak dikenal (diarsipkan tanggal 20110522162016) Diarsip dari sumber asli Diarsipkan 2000-09-18 di Wayback Machine..
- Wawancara CWS dengan penerus Bunda Teresa
- Indian-born nun to succeed Mother Teresa
Jabatan Gereja Katolik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Bunda Teresa |
Pemimpin Umum Misionaris Charitas 1997–2009 |
Diteruskan oleh: Suster Maria Prema Pierick |