Kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA 2024

Kompetisi sepak bola internasional

Kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA 2024 adalah kompetisi sepak bola yang mulai 23 Maret 2023 hingga 26 Maret 2024 untuk menentukan 23 tim nasional pria anggota UEFA yang tampil bersama tuan rumah Jerman, yang lolos langsung, pada putaran final Kejuaraan Eropa UEFA 2024. Kompetisi ini berhubungan dengan Liga Negara UEFA 2022–2023, yang memberikan kesempatan kedua bagi negara-negara untuk lolos ke putaran final.[1]

Kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA 2024
Informasi turnamen
Jadwal
penyelenggaraan
23 Maret 2023 – 26 Maret 2024
Jumlah
tim peserta
53
Statistik turnamen
Jumlah
pertandingan
239
Jumlah gol690 (2,89 per pertandingan)
Jumlah
penonton
5.311.891 (22.225 per pertandingan)
Pencetak gol
terbanyak
Belgia Romelu Lukaku
(14 gol)
2020
2028

Sebanyak 53 asosiasi anggota UEFA tampil pada kualifikasi kali ini. Pengundian untuk babak grup dilakukan di Festhalle, Frankfurt pada 9 Oktober 2022.[2]

Tim yang lolos sunting

 
  Tim yang lolos ke Kejuaraan Eropa UEFA 2024
  Tim yang gagal lolos
  Tim yang dilarang tampil
Tim Cara lolos Tanggal lolos Penampilan sebelumnya di putaran final[A]
  Jerman[B] Tuan rumah 02018-09-2727 September 2018 13 (1972, 1976, 1980, 1984, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Belgia Juara Grup F 02023-10-1313 Oktober 2023 6 (1972, 1980, 1984, 2000, 2016, 2020)
  Prancis Juara Grup B 02023-10-1313 Oktober 2023 10 (1960, 1984, 1992, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Portugal Juara Grup J 02023-10-1313 Oktober 2023 8 (1984, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Skotlandia Peringkat kedua Grup A 02023-10-1515 Oktober 2023 3 (1992, 1996, 2020)
  Spanyol Juara Grup A 02023-10-1515 Oktober 2023 11 (1964, 1980, 1984, 1988, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Turki Juara Grup D 02023-10-1515 Oktober 2023 5 (1996, 2000, 2008, 2016, 2020)
  Austria Peringkat kedua Grup F 02023-10-1616 Oktober 2023 3 (2008, 2016, 2020)
  Inggris Juara Grup C 02023-10-1717 Oktober 2023 10 (1968, 1980, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2012, 2016, 2020)
  Hungaria Juara Grup G 02023-11-1616 November 2023 4 (1964, 1972, 2016, 2020)
  Slowakia[C] Peringkat kedua Grup J 02023-11-1616 November 2023 5 (1960, 1976, 1980, 2016, 2020)
  Albania Juara Grup E 02023-11-1717 November 2023 1 (2016)
  Denmark Juara Grup H 02023-11-1717 November 2023 9 (1964, 1984, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2012, 2020)
  Belanda Peringkat kedua Grup B 02023-11-1818 November 2023 10 (1976, 1980, 1988, 1992, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2020)
  Rumania Juara Grup I 02023-11-1818 November 2023 5 (1984, 1996, 2000, 2008, 2016)
   Swiss Peringkat kedua Grup I 02023-11-1818 November 2023 5 (1996, 2004, 2008, 2016, 2020)
  Serbia[D] Peringkat kedua Grup G 02023-11-1919 November 2023 5 (1960, 1968, 1976, 1984, 2000)[E]
  Ceko[C] Peringkat kedua Grup E 02023-11-2020 November 2023 10 (1960, 1976, 1980, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Italia Peringkat kedua Grup C 02023-11-2020 November 2023 10 (1968, 1980, 1988, 1996, 2000, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Slovenia Peringkat kedua Grup H 02023-11-2020 November 2023 1 (2000)
  Kroasia Peringkat kedua Grup D 02023-11-2121 November 2023 6 (1996, 2004, 2008, 2012, 2016, 2020)
  Georgia Pemenang play-off Jalur C 02024-03-2626 Maret 2024 0 (debut)
  Ukraina Pemenang play-off Jalur B 02024-03-2626 Maret 2024 3 (2012, 2016, 2020)
  Polandia Pemenang play-off Jalur A 02024-03-2626 Maret 2024 4 (2008, 2012, 2016, 2020)

Catatan

  1. ^ Cetak tebal menandakan juara pada tahun tersebut. Cetak miring menandakan tuan rumah pada tahun tersebut.
  2. ^ Pada 1972 hingga 1988, Jerman tampil sebagai Jerman Barat.
  3. ^ a b Pada 1960 hingga 1980, Slowakia dan Ceko tampil sebagai Cekoslowakia.[3][4][5][6]
  4. ^ Pada 1960 hingga 1984, Serbia tampil sebagai Yugoslavia dan pada 2000 sebagai RF Yugoslavia.
  5. ^ RF Yugoslavia semula akan tampil pada edisi 1992 (setelah lolos sebagai Yugoslavia), tetapi digantikan karena dilarang tampil dalam ajang olahraga internasional apapun oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Format sunting

Format kualifikasi kali ini mirip dengan format pada Kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA 2020. Babak grup kualifikasi akan menentukan 20 dari 23 tim yang tampil pada putaran final bersama tuan rumah Jerman. Sebanyak 53 asosiasi negara anggota UEFA dibagi ke dalam sepuluh grup, dengan tujuh grup berisi lima tim dan tiga grup berisi enam tim. Pengundian untuk babak grup dilakukan pada 9 Oktober 2022,[2] setelah fase liga Liga Negara UEFA 2022–2023 rampung. Keempat finalis babak final Liga Negara UEFA akan diundi ke dalam grup-grup yang berisi lima tim (sehingga mereka dapat tampil pada babak final Liga Negara UEFA pada Juni 2023). Babak grup kualifikasi akan dimainkan dengan format pertandingan kandang-tandang sistem kompetisi penuh, dengan masing-masing dua hari pertandingan pada Maret, Juni, September, Oktober, dan November 2023. Setiap juara dan peringkat kedua grup akan lolos ke putaran final.[7]

Kriteria peringkat babak grup sunting

Jika ada dua tim atau lebih dalam suatu grup memiliki poin yang sama setelah semua pertandingan fase liga rampung, kriteria peringkat berikut diterapkan:[8]

  1. Poin tertinggi di pertandingan antara tim-tim tersebut;
  2. Selisih gol tertinggi di pertandingan antara tim-tim tersebut;
  3. Jumlah memasukkan gol tertinggi di pertandingan antara tim-tim tesebut;
  4. Jika, setelah kriteria 1 sampai 3 diterapkan, masih tim-tim tersebut memiliki peringkat yang sama, kriteria 1 sampai 3 diterapkan kembali secara khusus untuk setiap pertandingan tim-tim tersebut untuk menentukan peringkat akhir.[a] Jika setelah kriteria tersbut diterapkan masih terdapat peringkat yang sama, kriteria 5 sampai 11 diterapkan;
  5. Selisih gol tertinggi dari semua pertandingan grup tersebut;
  6. Jumlah memasukkan gol tertinggi dari semua pertandingan grup tersebut;
  7. Jumlah gol tandang tertinggi dari semua pertandingan grup tersebut;
  8. Jumlah kemenangan tertinggi dari semua pertandingan grup tersebut;
  9. Jumlah kemenangan tandang tertinggi dari semua pertandingan grup tersebut;
  10. Poin kedisiplinan terendah grup tersebut (1 poin untuk kartu kuning, 3 poin untuk kartu merah tak langsung / akumulasi dua kartu kuning, 3 poin untuk kartu merah langsung, dan 4 poin untuk kartu kuning yang diikuti kartu merah langsung);
  11. Posisi peringkat akhir Liga Negara UEFA.

Catatan

  1. ^ Bila terdapat dua atau lebih banyak tim yang memiliki poin yang sama, kriteria 1 hingga 4 diterapkan. Setelah kriteria tersebut diterapkan, kriteria tersebut dapat menentukan posisi sebagian tim yang terlibat, tetapi tidak semuanya. Misalnya, jika terdapat tiga tim yang memiliki jumlah poin yang imbang, penerapan empat kriteria pertama hanya dapat memecahkan hasil imbang dari salah satu tim, menyisakan dua tim lain yang masih imbang. Dalam kasus ini, prosedur tiebreaking dilanjutkan, dari awal, untuk tim-tim yang masih imbang.

Kriteria peringkat umum sunting

Untuk menentukan peringkat umum Kualifikasi Kejuaraan Eropa, hasil pertandingan melawan tim dengan peringkat keenam diabaikan dan kriteria berikut diterapkan:[8]

  1. Posisi peringkat pada grup fase liga;
  2. Jumlah poin tertinggi;
  3. Selisih gol tertinggi;
  4. Jumlah memasukkan gol tertinggi;
  5. Jumlah memasukkan gol tandang teringgi;
  6. Jumlah kemenangan tertinggi;
  7. Jumlah kemenangan tandang tertinggi;
  8. Poin kedisiplinan terendah (1 poin untuk kartu kuning, 3 poin untuk kartu merah tak langsung / akumulasi dua kartu kuning, 3 poin untuk kartu merah langsung, dan 4 poin untuk kartu kuning yang diikuti kartu merah langsung);
  9. Posisi peringkat akhir Liga Negara UEFA.

Jadwal sunting

Berikut adalah jadwal Kualifikasi Kejuaraan Eropa UEFA 2024.[9]

Babak Hari pertandingan Tanggal
Babak grup
kualifikasi
Pertandingan ke-1 23–25 Maret 2023
Pertandingan ke-2 26–28 Maret 2023
Pertandingan ke-3 16–17 Juni 2023
Pertandingan ke-4 19–20 Juni 2023
Pertandingan ke-5 7–9 September 2023
Pertandingan ke-6 10–12 September 2023
Pertandingan ke-7 12–14 Oktober 2023
Pertandingan ke-8 15–17 Oktober 2023
Pertandingan ke-9 16–18 November 2023
Pertandingan ke-10 19–21 November 2023
Perebutan tempat
babak grup putaran final
Semifinal 21 Maret 2024
Final 26 Maret 2024

Pengundian sunting

Unggulan sunting

Posisi tim unggulan adalah berdasarkan peringkat umum Liga Negara UEFA per September 2022.[10]

Tuan rumah putaran final
Tim Per.
  Jerman 10
Peserta mulai dari babak grup kualifikasi
Pot Liga Negara UEFA
Tim Per.
  Belanda 1
  Kroasia 2
  Spanyol 3
  Italia (juara bertahan) 4
Pot 1
Tim Per.
  Denmark 5
  Portugal 6
  Belgia 7
  Hungaria 8
   Swiss 9
  Polandia 11
Pot 2
Tim Per.
  Prancis 12
  Austria 13
  Ceko 14
  Inggris 15
  Wales 16
  Israel 17
  Bosnia dan Herzegovina 18
  Serbia 19
  Skotlandia 20
  Finlandia 21
Pot 3
Tim Per.
  Ukraina 22
  Islandia 23
  Norwegia 24
  Slovenia 25
  Republik Irlandia 26
  Albania 27
  Montenegro 28
  Rumania 29
  Swedia 30
  Armenia 31
Pot 4
Tim Per.
  Georgia 33
  Yunani 34
  Turki 35
  Kazakhstan 36
  Luksemburg 37
  Azerbaijan 38
  Kosovo 39
  Bulgaria 40
  Kepulauan Faroe 41
  Makedonia Utara 42
Pot 5
Tim Per.
  Slowakia 43
  Irlandia Utara 44
  Siprus 45
  Belarus 46
  Lituania 47
  Gibraltar 48
  Estonia 49
  Latvia 50
  Moldova 51
  Malta 52
Pot 6
Tim Per.
  Andorra 53
  San Marino 54
  Liechtenstein 55
Dilarang tampil pada turnamen
Tim Per.
  Rusia 32

Babak grup sunting

Jadwal pertandingan resmi diumumkan UEFA pada 10 Oktober 2022, sehari setelah pengundian babak grup kualifikasi.[11] Semula jadwal pertandingan dirilis pada hari yang sama dengan pengundian, namun tak lama setelah dibagikan jadwal tersebut dibatalkan karena bermasalah dengan kalender pertandingan lain.[12] Pertandingan babak grup sedang berlangsung dari 23 Maret hingga 21 November 2023.

Grup A sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Spanyol 8 7 0 1 25 5 +20 21 Lolos ke putaran final 2–0 3–0 3–1 6–0
2   Skotlandia 8 5 2 1 17 8 +9 17 2–0 3–3 2–0 3–0
3   Norwegia 8 3 2 3 14 12 +2 11 0–1 1–2 2–1 3–1
4   Georgia 8 2 2 4 12 18 −6 8 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 1–7 2–2 1–1 4–0
5   Siprus 8 0 0 8 3 28 −25 0 1–3 0–3 0–4 1–2
Sumber: UEFA

Grup B sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Prancis 8 7 1 0 29 3 +26 22 Lolos ke putaran final 4–0 1–0 2–0 14–0
2   Belanda 8 6 0 2 17 7 +10 18 1–2 3–0 1–0 3–0
3   Yunani 8 4 1 3 14 8 +6 13 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 2–2 0–1 2–1 5–0
4   Republik Irlandia 8 2 0 6 9 10 −1 6 0–1 1–2 0–2 3–0
5   Gibraltar 8 0 0 8 0 41 −41 0 0–3 0–6 0–3 0–4
Sumber: UEFA

Grup C sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Inggris 8 6 2 0 22 4 +18 20 Lolos ke putaran final 3–1 2–0 7–0 2–0
2   Italia 8 4 2 2 16 9 +7 14[a] 1–2 2–1 5–2 4–0
3   Ukraina 8 4 2 2 11 8 +3 14[a] Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 1–1 0–0 2–0 1–0
4   Makedonia Utara 8 2 2 4 10 20 −10 8 1–1 1–1 2–3 2–1
5   Malta 8 0 0 8 2 20 −18 0 0–4 0–2 1–3 0–2
Sumber: UEFA
Catatan:
  1. ^ a b Poin satu-lawan-satu: Italia 4, Ukraina 1.

Grup D sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Turki 8 5 2 1 14 7 +7 17 Lolos ke putaran final 0–2 2–0 1–1 4–0
2   Kroasia 8 5 1 2 13 4 +9 16 0–1 1–1 1–0 5–0
3   Wales 8 3 3 2 10 10 0 12 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 1–1 2–1 2–4 1–0
4   Armenia 8 2 2 4 9 11 −2 8 1–2 0–1 1–1 2–1
5   Latvia 8 1 0 7 5 19 −14 3 2–3 0–2 0–2 2–0
Sumber: UEFA

Grup E sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Albania 8 4 3 1 12 4 +8 15[a] Lolos ke putaran final 3–0 2–0 2–0 0–0
2   Ceko 8 4 3 1 12 6 +6 15[a] 1–1 3–1 3–0 1–0
3   Polandia 8 3 2 3 10 10 0 11 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 1–0 1–1 1–1 2–0
4   Moldova 8 2 4 2 7 10 −3 10 1–1 0–0 3–2 1–1
5   Kepulauan Faroe 8 0 2 6 2 13 −11 2 1–3 0–3 0–2 0–1
Sumber: UEFA
Catatan:
  1. ^ a b Poin satu-lawan-satu: Albania 4, Ceko 1.

Grup F sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Belgia 8 6 2 0 22 4 +18 20 Lolos ke putaran final 1–1 1–1[a] 5–0 5–0
2   Austria 8 6 1 1 17 7 +10 19 2–3 2–0 4–1 2–1
3   Swedia 8 3 1 4 14 12 +2 10 0–3 1–3 5–0 2–0
4   Azerbaijan 8 2 1 5 7 17 −10 7 0–1 0–1 3–0 1–1
5   Estonia 8 0 1 7 2 22 −20 1 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 0–3 0–2 0–5 0–2
Sumber: UEFA
Catatan:
  1. ^ Pertandingan Belgia vs. Swedia dibatalkan pada jeda babak pertama dengan skor 1–1 atas alasan keamanan setelah dua orang pendukung Swedia terbunuh dalam penembakan teroris di Brussel sebelum pertandingan dimulai. Skor tersebut diputuskan UEFA menjadi skor akhir pertandingan.[13][14]

Grup G sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi          
1   Hungaria 8 5 3 0 16 7 +9 18 Lolos ke putaran final 2–1 3–1 2–0 3–0
2   Serbia 8 4 2 2 15 9 +6 14 1–2 3–1 2–0 2–2
3   Montenegro 8 3 2 3 9 11 −2 11 0–0 0–2 2–0 2–1
4   Lituania 8 1 3 4 8 14 −6 6 2–2 1–3 2–2 1–1
5   Bulgaria 8 0 4 4 7 14 −7 4 2–2 1–1 0–1 0–2
Sumber: UEFA

Grup H sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi            
1   Denmark 10 7 1 2 19 10 +9 22[a] Lolos ke putaran final 2–1 3–1 3–1 1–0 4–0
2   Slovenia 10 7 1 2 20 9 +11 22[a] 1–1 3–0 2–1 4–2 2–0
3   Finlandia 10 6 0 4 18 10 +8 18[b] Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 0–1 2–0 1–2 4–0 6–0
4   Kazakhstan 10 6 0 4 16 12 +4 18[b] 3–2 1–2 0–1 1–0 3–1
5   Irlandia Utara 10 3 0 7 9 13 −4 9 2–0 0–1 0–1 0–1 3–0
6   San Marino 10 0 0 10 3 31 −28 0 1–2 0–4 1–2 0–3 0–2
Sumber: UEFA
Catatan:
  1. ^ a b Poin satu-lawan-satu: Denmark 4, Slovenia 1.
  2. ^ a b Selisih gol di seluruh pertandingan babak grup: Finlandia +8, Kazakhstan +4.

Grup I sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi            
1   Rumania 10 6 4 0 16 5 +11 22 Lolos ke putaran final 1–0 1–1 2–1 2–0 4–0
2    Swiss 10 4 5 1 22 11 +11 17 2–2 3–0 3–3 1–1 3–0
3   Israel 10 4 3 3 11 11 0 15 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 1–2 1–1 1–0 1–1 2–1
4   Belarus 10 3 3 4 9 14 −5 12 0–0 0–5 1–2 2–1 1–0
5   Kosovo 10 2 5 3 10 10 0 11 0–0 2–2 1–0 0–1 1–1
6   Andorra 10 0 2 8 3 20 −17 2 0–2 1–2 0–2 0–0 0–3
Sumber: UEFA

Grup J sunting

Pos Tim Main M S K MG KG SG Poin Kualifikasi            
1   Portugal 10 10 0 0 36 2 +34 30 Lolos ke putaran final 3–2 9–0 2–0 3–0 4–0
2   Slowakia 10 7 1 2 17 8 +9 22 0–1 0–0 4–2 2–0 3–0
3   Luksemburg 10 5 2 3 13 19 −6 17 Melaju ke babak play-off melalui Liga Negara UEFA 0–6 0–1 3–1 4–1 2–0
4   Islandia 10 3 1 6 17 16 +1 10 0–1 1–2 1–1 1–0 4–0
5   Bosnia dan Herzegovina 10 3 0 7 9 20 −11 9 0–5 1–2 0–2 3–0 2–1
6   Liechtenstein 10 0 0 10 1 28 −27 0 0–2 0–1 0–1 0–7 0–2
Sumber: UEFA

Perebutan tempat babak grup putaran final sunting

Pemilihan tim sunting

Pemilihan tim menggunakan kriteria pemilihan untuk menentukan 12 belas tim yang akan tampil pada perebutan tempat babak grup putaran final berdasarkan peringkat umum Liga Negara UEFA,[10] dengan mematuhi prinsip-prinsip berikut:[8]

  • Liga A, B, dan C masing-masing membentuk jalur yang berisi empat tim peringkat terbaik yang belum lolos ke putaran final.
  • Jika pada salah satu liga tersebut terdapat kurang dari empat tim peringkat terbaik yang belum lolos, jatah diberikan pertama kepada juara grup terbaik Liga D (kecuali telah lolos) kemudian kepada tim peringkat terbaik berikutnya.
  • Juara grup dari Liga B dan C dapat bertemu dengan tim dari liga yang lebih tinggi.
Liga A
Per. Tim
JG   Spanyol
JG   Kroasia
JG   Italia
JG   Belanda
5   Denmark
6   Portugal
7   Belgia
8   Hungaria
9    Swiss
10   Jerman  
11   Polandia
12   Prancis
13   Austria
14   Ceko
15   Inggris
16   Wales
Liga B
Per. Tim
17 JG   Israel
18 JG   Bosnia dan Herzegovina
19 JG   Serbia
20 JG   Skotlandia
21   Finlandia
22   Ukraina
23   Islandia
24   Norwegia
25   Slovenia
26   Republik Irlandia
27   Albania
28   Montenegro
29   Rumania
30   Swedia
31   Armenia
32   Rusia  
Liga C
Per. Tim
33 JG   Georgia
34 JG   Yunani
35 JG   Turki
36 JG   Kazakhstan
37   Luksemburg
38   Azerbaijan
39   Kosovo
40   Bulgaria
41   Kepulauan Faroe
42   Makedonia Utara
43   Slowakia
44   Irlandia Utara
45   Siprus
46   Belarus
47   Lituania
48   Gibraltar
Liga D
Per. Tim
49 TD   Estonia
50   Latvia
51   Moldova
52   Malta
53   Andorra
54   San Marino
55   Liechtenstein

Keterangan

  • JG Juara grup dari Liga A, B, atau C
  • TD Juara grup terbaik dari Liga D
  •   Tim dengan cetak tebal masuk babak perebutan tempat babak grup putaran final
  •   Tim lolos langsung ke putaran final
  •     Tuan rumah Kejuaraan Eropa UEFA 2024, otomatis lolos
  •   Dilarang mengikuti turnamen

Pengundian sunting

Pengundian untuk perebutan tempat babak grup dilakukan pada 23 November 2023, pukul 12.00 CET, di markas besar UEFA di Nyon, Swiss.[15][16][17] Pengundian mengikuti aturan formasi jalur untuk menentukan jalur yang akan diikuti oleh tim bukan juara grup. Tiga pengundian terpisah untuk menentukan tuan rumah pertandingan final masing-masing jalur juga dilakukan antar para pemenang pasangan semifinal (diidentifikasi sebagai semifinal 1 untuk unggulan 1 v 4, dan semifinal 2 untuk unggulan 2 v 3).[18]

Karena tata cara pengundian yang spesifik, prosedur pastinya hanya dapat diselesaikan setelah babak kualifikasi rampung.[19] Tidak ada pembatasan yang diterapkan dalam pengundian, karena tidak ada larangan atas alasan politik oleh UEFA dapat terjadi.[cat. 1] Berdasarkan 12 tim yang masuk ke perebutan tempat babak grup, maka dibentuklah tiga jalur dengan mengikuti aturan formasi jalur, dimulai dari Liga C berjenjang naik hingga Liga A:[20][21]

  • Karena ada empat tim Liga C (tiga juara grup dan satu bukan juara grup), semuanya ditempatkan di Jalur C.
  • Karena ada lima tim Liga B (dua juara grup dan tiga bukan juara grup), kedua tim juara grup ditempatkan di Jalur B, sementara dua dari tiga tim bukan juara grup diundi juga ke Jalur B.
  • Karena ada dua tim Liga A (keduanya bukan juara grup), kedua tim ini ditempatkan di Jalur A, bersama tim juara grup Liga D peringkat terbaik. Satu tim bukan juara grup Liga B tersisa yang tidak diundi ke Jalur B ditempatkan ke Jalur A.

Ketiga tim bukan juara grup Liga B (berdasarkan peringkat umum Liga Negara UEFA) berikut turut serta dalam pengundian, dengan dua tim diundi ke Jalur B dan sisanya ke Jalur A:

  1.   Finlandia
  2.   Ukraina
  3.   Islandia

Dua tim yang diundi ke Jalur B menempati posisi B3 dan B4, berdasarkan peringkat umum Liga Negara UEFA, sedangkan tim yang diundi ke Jalur A menempati posisi A3.

Berikut komposisi jalur perebutan tempat babak grup:

Jalur A
Per. Tim
1   Polandia
2   Wales
3   Finlandia
4   Estonia
Jalur B
Per. Tim
1   Israel
2   Bosnia dan Herzegovina
3   Ukraina
4   Islandia
Jalur C
Per. Tim
1   Georgia
2   Yunani
3   Kazakhstan
4   Luksemburg

Pemenang semifinal berikut telah diundi menjadi tuan rumah pertandingan final perebutan tempat:

Jalur A sunting

Tim kandang  Skor  Tim tandang
Semifinal
Polandia   5–1   Estonia
Wales   4–1   Finlandia
Final
Wales   0–0 (p.w.)
(4–5 a.p.)
  Polandia

Jalur B sunting

Tim kandang  Skor  Tim tandang
Semifinal
Israel   1–4   Islandia
Bosnia dan Herzegovina   1–2   Ukraina
Final
Ukraina   2–1   Islandia

Jalur C sunting

Tim kandang  Skor  Tim tandang
Semifinal
Georgia   2–0   Luksemburg
Yunani   5–0   Kazakhstan
Final
Georgia   0–0 (p.w.)
(4–2) a.p.
  Yunani

Pencetak gol sunting

Sebanyak 690 gol telah dicetak pada 239 pertandingan, dengan rata-rata 2.89 gol per pertandingan.

14 gol

10 gol

9 gol

8 gol

7 gol

6 gol

5 gol

4 gol

3 gol

2 gol

1 gol

1 gol bunuh diri

Peringkat umum sunting

Peringkat umum akan digunakan untuk penempatan unggulan dalam pengundian putaran final. Hasil pertandingan melawan tim peringkat keenam tidak diperhitungkan dalam peringkat.[8]

Per. Grup Tim Main M S K MG KG SG Poin Alokasi
1 J   Portugal 8 8 0 0 30 2 +28 24 Undian pot 1
2 B   Prancis 8 7 1 0 29 3 +26 22
3 A   Spanyol 8 7 0 1 25 5 +20 21
4 F   Belgia 8 6 2 0 22 4 +18 20[a]
5 C   Inggris 8 6 2 0 22 4 +18 20[a]
6 G   Hungaria 8 5 3 0 16 7 +9 18 Undian pot 2
7 D   Turki 8 5 2 1 14 7 +7 17
8 I   Rumania 8 4 4 0 10 5 +5 16
9 H   Denmark 8 5 1 2 13 9 +4 16
10 E   Albania 8 4 3 1 12 4 +8 15
11 F   Austria 8 6 1 1 17 7 +10 19 Undian pot 2
12 B   Belanda 8 6 0 2 17 7 +10 18 Undian pot 3
13 A   Skotlandia 8 5 2 1 17 8 +9 17
14 D   Kroasia 8 5 1 2 13 4 +9 16
15 H   Slovenia 8 5 1 2 14 9 +5 16
16 J   Slowakia 8 5 1 2 13 8 +5 16
17 E   Ceko 8 4 3 1 12 6 +6 15
18 C   Italia 8 4 2 2 16 9 +7 14 Undian pot 4
19 G   Serbia 8 4 2 2 15 9 +6 14
20 I    Swiss 8 2 5 1 17 10 +7 11
21 C   Ukraina 8 4 2 2 11 8 +3 14
22 B   Yunani 8 4 1 3 14 8 +6 13
23 H   Finlandia 8 4 0 4 10 9 +1 12
24 D   Wales 8 3 3 2 10 10 0 12
25 A   Norwegia 8 3 2 3 14 12 +2 11
26 E   Polandia 8 3 2 3 10 10 0 11
27 G   Montenegro 8 3 2 3 9 11 −2 11
28 J   Luksemburg 8 3 2 3 10 19 −9 11
29 F   Swedia 8 3 1 4 14 12 +2 10
30 I   Israel 8 2 3 3 7 10 −3 9
31 H   Kazakhstan 8 4 0 4 10 11 −1 12
32 E   Moldova 8 2 4 2 7 10 −3 10
33 D   Armenia 8 2 2 4 9 11 −2 8
34 A   Georgia 8 2 2 4 12 18 −6 8
35 I   Belarus 8 2 2 4 8 14 −6 8
36 C   Makedonia Utara 8 2 2 4 10 20 −10 8
37 F   Azerbaijan 8 2 1 5 7 17 −10 7
38 B   Republik Irlandia 8 2 0 6 9 10 −1 6
39 G   Lituania 8 1 3 4 8 14 −6 6
40 J   Islandia 8 1 1 6 7 16 −9 4
41 I   Kosovo 8 1 4 3 6 9 −3 7
42 G   Bulgaria 8 0 4 4 7 14 −7 4
43 H   Irlandia Utara 8 1 0 7 4 13 −9 3
44 J   Bosnia dan Herzegovina 8 1 0 7 5 19 −14 3[b]
45 D   Latvia 8 1 0 7 5 19 −14 3[b]
46 E   Kepulauan Faroe 8 0 2 6 2 13 −11 2
47 F   Estonia 8 0 1 7 2 22 −20 1
48 C   Malta 8 0 0 8 2 20 −18 0
49 A   Siprus 8 0 0 8 3 28 −25 0
50 B   Gibraltar 8 0 0 8 0 41 −41 0
51 I   Andorra 10 0 2 8 3 20 −17 2
52 J   Liechtenstein 10 0 0 10 1 28 −27 0
53 H   San Marino 10 0 0 10 3 31 −28 0
Sumber: UEFA
Kriteria penentuan peringkat: Kriteria peringkat umum
Catatan:
  1. ^ a b Memasukkan gol tandang: Belgia 10, Inggris 8.
  2. ^ a b Poin fair play: Bosnia dan Herzegovina −20, Latvia −29.

Catatan sunting

  1. ^ Pembatasan ini semula akan berlaku untuk pasangan pertandingan berikut: Armenia–Azerbaijan, Belarus–Ukraina, Gibraltar–Spanyol, Kosovo–Bosnia and Herzegovina, dan Kosovo–Serbia.

Referensi sunting

  1. ^ "Euro 2024: All you need to know". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 12 July 2021. Diakses tanggal 27 September 2021. 
  2. ^ a b "UEFA Euro 2024 qualifying group stage draw to be staged in Frankfurt in 2022". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 7 Oktober 2021. Diakses tanggal 7 Oktober 2021. 
  3. ^ "UEFA EURO 2016: How all the teams qualified". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 17 November 2015. Diakses tanggal 2 Januari 2024. 
  4. ^ "UEFA EURO 2020 contenders in focus: Czech Republic". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 22 Februari 2021. Diakses tanggal 6 Januari 2024. 
  5. ^ "UEFA EURO 2020 contenders in focus: Slovakia". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 3 Maret 2021. Diakses tanggal 6 Januari 2024. 
  6. ^ "Who has qualified for UEFA EURO 2024?". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 28 Desember 2023. Diakses tanggal 5 Januari 2024. 
  7. ^ "UEFA EURO 2024 qualifying: All you need to know". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 27 September 2022. Diakses tanggal 28 September 2022. 
  8. ^ a b c d "Regulations of the UEFA European Football Championship, 2022–24" (PDF) (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 10 Mei 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 16 Mei 2022. Diakses tanggal 16 Mei 2022. 
  9. ^ "Regulations of the UEFA Nations League, 2022/23" (PDF). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 22 September 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 September 2021. Diakses tanggal 27 September 2021. 
  10. ^ a b "Overall ranking of the 2022/23 UEFA Nations League" (PDF). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 27 September 2022. Diakses tanggal 28 September 2022. 
  11. ^ "UEFA Euro 2024 qualifying group fixtures". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 10 Oktober 2022. Diakses tanggal 10 Oktober 2022. 
  12. ^ "Confusion surrounds Euro 2024 fixtures". RTÉ. 9 Oktober 2022. Diakses tanggal 10 Oktober 2022. 
  13. ^ "Belgium v Sweden: Euro 2024 qualifier abandoned after Brussels shooting". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 16 Oktober 2023. Diakses tanggal 19 Oktober 2023. 
  14. ^ "European Qualifier match between Belgium and Sweden declared abandoned with half-time result confirmed as final" (Siaran pers) (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 19 Oktober 2023. Diakses tanggal 19 Oktober 2023. 
  15. ^ "UEFA EURO 2024 play-off draw". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses tanggal 23 November 2023. 
  16. ^ "UEFA EURO 2024 play-off draw: All you need to know". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 1 Oktober 2023. Diakses tanggal 18 November 2023. 
  17. ^ "EURO 2024 play-off draw: Wales vs Finland, Israel vs Iceland, Bosnia-Herzegovina vs Ukraine". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 23 November 2023. Diakses tanggal 23 November 2023. 
  18. ^ "European Qualifiers 2022-24 – Play-off draw procedure (Executive Committee version)" (PDF). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 28 Juni 2023. Diakses tanggal 18 November 2023. 
  19. ^ "European Qualifiers 2022-24 – Play-off draw procedure (Final version)" (PDF). UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 22 November 2023. Diakses tanggal 23 November 2023. 
  20. ^ "EURO 2024 play-offs: How they work". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 27 September 2022. Diakses tanggal 28 September 2022. 
  21. ^ "European Qualifiers: How the play-offs are shaping up". UEFA.com (dalam bahasa Inggris). Uni Sepak Bola Eropa. 16 November 2023. Diakses tanggal 18 November 2023. 

Pranala luar sunting