Konsonan gigi

(Dialihkan dari Konsonan dental)

Konsonan gigi adalah konsonan yang diartikulasikan dengan lidah menyentuh gigi atas, misalnya konsonan /θ/ dan /ð/. Dalam beberapa bahasa, konsonan gigi dibedakan dengan jenis konsonan lainnya, misalnya konsonan rongga-gigi, yang dimana konsonan tersebut dihasilkan dengan lidah menyentuh tonjolan gusi, meskipun konsonan gigi dan konsonan rongga-gigi sama-sama memiliki bunyi yang terdengar mirip dan menggunakan huruf latin yang sama (misalnya t, d, n).

Gigi
◌̪
Nomor IPA408
Pengodean karakter
Entitas (desimal)̪
Unikode (heks)U+032A

Dalam Alfabet Fonetik Internasional, diakritik untuk konsonan gigi adalah U+032A ◌̪ combining bridge below. Jika diakritik tersebut tidak bisa digunakan, maka diakritik yang akan digunakan adalah U+0346 ◌͆ combining bridge above, misalnya //.

Lintas-linguistik

sunting

Dalam kebanykan bahasa, misalnya bahasa Albania, Irlandia dan bahasa Rusia, konsonan-konsonan koronal yang divelarisasikan umumnya diucapkan dengan posisi lebih dekat dengan gigi, dibandingkan dengan konsonan yang tidak divelarisasikan.[1]

Bahasa Sanskrit, Hindustani, dan bahasa Indo-arya lainnya umumnya memiliki set inventaris konsonan gigi yang terjadi secara fonemik dengan suara maupun tanpa suara, serta dengan aspirasi maupun tanpa aspirasi.

Dalam Bahasa Spanyol, konsonan /t/ dan /d/ diucapkan sebagai konsonan denti-alveolar,[2] dengan konsonan /l/ dan /n/ diucapkan sebagai konsonan rongga-gigi, namun posisinya bisa berubah tergantung konsonan yang mendahuluinya. Demikian pula dalam bahasa Italian, konsonan /t/, /d/, /t͡s/, dan /d͡z/ diucapkan sebagai konsonan denti-alveolar ([t̪], [d̪], [t̪͡s̪], dan [d̪͡z̪]), dengan konsonan /l/ dan /n/ diucapkan sebagai konsonan denti-sebelum konsonan tersebut.[3][4]

Walaupun konsonan denti-alveolar sering dideskripsikan sebagai konsonan gigi, konsonan denti-alveolar sebenarnya diucapkan lebih sedikit mundur daripada konsonan gigi.[5] Dalam bahasa Prancis, kadang-kadang konsonan denti-alveolar diucapkan sebagai konsonan pra-rongga gigi.

Kejadian

sunting

Konsonan gigi/denti-alveolar yang ditranskripsikan oleh Alfabet Fonetik Internasional (IPA) adalah:

IPA Deskripsi Contoh
Bahasa Ortografi IPA Arti
Konsonan sengau gigi bersuara Rusia банк / bank [bak] 'bank'
Konsonan letup gigi nirsuara Finlandia tutti [ut̪ːi] 'dot'
Konsonan letup gigi bersuara Arab دين / din [iːn] 'agama'
Konsonan geser sibilan gigi nirsuara Polandia kosa [kɔa] 'sabit besar'
Konsonan geser sibilan gigi bersuara Polandia koza [kɔa] 'kambing'
θ Konsonan geser nonsibilan gigi nirsuara Inggris thing [θɪŋ] 'benda'
ð Konsonan geser nonsibilan gigi bersuara Inggris this [ðɪs] 'ini'
ð̞ Konsonan hampiran gigi Spanyol codo [koð̞o] 'siku'
Konsonan hampiran-sisi gigi Spanyol alto [at̪o] 'tinggi'
t̪ʼ Konsonan sembur gigi letup Dahalo [t̪ʼat̪t̪a] 'rambut'
ɗ̪ Konsonan letup-balik gigi bersuara [apa contohnya?]
k͡ǀ q͡ǀ
ɡ͡ǀ ɢ͡ǀ
ŋ͡ǀ ɴ͡ǀ
konsonan decak gigi (banyak variasinya) Xhosa ukúcola [ukʼúkǀola] 'untuk menggiling halus'

Lihat pula

sunting

Referensi

sunting

Sumber

sunting