Utbah bin Abu Lahab

Utbah bin Abu Lahab (Arab: عتبة بن أبي لهب) adalah sepupu Nabi Muhammad SAW. Utbah juga mantan menantu Nabi SAW, karena Utbah menikahi Ruqayyah. Utbah juga keponakan Abu Sufyan bin Harb, karena ibunya Ummu Jamil adalah saudara kandung Abu Sufyan bin Harb.

Nama lengkap Utbah adalah Utbah bin Abu Lahab bin Abdul Muththalib.

Ayah Utbah adalah Abu Lahab. Ibu Utbah adalah Ummu Jamil [nama sebenarnya adalah Auraa’ (Arwa) binti Harb bin Umayyah].[1]

Utbah dinikahkan oleh ayah dan ibunya dengan Ruqayyah, anak Muhammad SAW.[2][3] Dan Utaibah bin Abu Lahab dinikahkan dengan Ummu Kultsum. Mereka menikah ketika Muhammad SAW belum diangkat menjadi Nabi. Ketika Muhammad SAW mendapat wahyu dan beliau diangkat Allah menjadi Nabi, Abu Lahab sang ayah menentang dengan amat keras. Begitu juga ibunya Ummu Jamil. Mereka menyuruh Utbah dan Utaibah menceraikan istri istri mereka. Dan Utbah – Utaibah pun menuruti perintah orangtuanya untuk menceraikan istri istri mereka, yakni anak anak Nabi SAW.[4]

Referensi sunting

  1. ^ Muhammad ibn Saad. Kitab al-Tabaqat al-Kabir. Translated by Haq, S. M. (1967). Ibn Sa'd's Kitab al-Tabaqat al-Kabir Volume I Parts I & II, p. 100. Delhi: Kitab Bhavan.
  2. ^ Muhammad ibn Ishaq. Sirat Rasul Allah. Translated by Guillaume, A. (1955). The Life of Muhammad, p. 314. Oxford: Oxford University Press.
  3. ^ Muhammad ibn Saad. Kitab al-Tabaqat al-Kabir vol. 8. Translated by Bewley, A. (1995). The Women of Madina, p. 24. London: Ta-Ha Publishers.
  4. ^ Ibn Saad/Bewley vol. 8 p. 25.