Provinsi Siem Reap

provinsi di Kamboja

Siem Reap[3] (Bahasa Khmer: សៀមរាប [siəm riəp]) adalah salah satu provinsi (khaet) yang ada di negara Kamboja. Letaknya dekat danau Tonle Sap dan merupakan kota terdekat dengan Angkor dari Kerajaan Khmer Kuno. Provinsi ini berbatas dengan Oddar Meanchey di bagian utara, kemudian berbatasan dengan Preah Vihear dan Kampong Thom di bagian timur, Battambang di bagian selatan, dan Banteay Meanchey di bagian barat. Ibu kota dan kota terbesar di provinsi ini ialah Siem Reap. Di pusat kota Siem Reap mempunyai sebuah taman dan tempat tinggal Raja.

Siem Reap
សៀមរាប
Provinsi Siem Reap
ខេត្តសៀមរាប
dari atas: Angkor Wat,
Gerbang selatan Angkor Thom, air terjun Phnom Kulen, bendungan di Angkor
Julukan: 
Gerbang menuju Angkor
Peta Kamboja dengan lokasi Siem Reap
Peta Kamboja dengan lokasi Siem Reap
Koordinat: 13°21′N 103°51′E / 13.350°N 103.850°E / 13.350; 103.850Koordinat: 13°21′N 103°51′E / 13.350°N 103.850°E / 13.350; 103.850
Negara Kamboja
Settled802
Status provinsi23 Desember 1907[1]
Ibu kotaSiem Reap
Subdivisi1 kota; 13 distrik
Pemerintahan
 • GubernurTea Seyha (Partai Rakyat Kamboja)
 • Majenis Nasional
6 / 125
Luas
 • Total10,299 km2 (3,976 sq mi)
PeringkatKe-10
Populasi
 (2019)[2]
 • Total1.014.234
 • PeringkatKe-4
 • Kepadatan98/km2 (250/sq mi)
 • Peringkat kepadatanKe-13
Zona waktuUTC+07:00 (ICT)
Kode ISO 3166KH-17
Situs webwww.siemreap.gov.kh


Provinsi Siem Reap adalah provinsi terbesar kesepuluh di Kamboja. Setelah penduduknya mencapai satu juta pada tahun 2019, provinsi ini menduduki peringkat keempat sebagai provinsi terpadat di Kamboja.[2] Sebagian besar wilayah perbatasan bagian selatan provinsi Siem Reap dibatasi oleh Tonle Sap, salah satu dari sembilan provinsi yang membentuk Cagar Biosfer Tonle Sap. Kini, provinsi ini paling dikenal sebagai situs Angkor dan reruntuhan kuil Angkor Wat, sebuah Situs Warisan Dunia UNESCO. Di Provinsi ini juga terdapat Banteay Srei, Kuil Roluos, situs UNESCO Beng Mealea, dan situs UNESCO Taman Nasional Phnom Kulen, patung Buddha berbaring terbesar di Kamboja juga berada di provinsi Siem Reap.

Etimologi sunting

Nama Siem Reap secara harfiah berarti 'Siam dikalahkan', sebagai pengingat untuk konflik berabad-abad yang terjadi antara Siam dan Khmer. Di Siam sendiri, provinsi dan ibukotanya disebut Siemmarat (Thai: เสียมราฐ), secara harfiah berarti 'wilayah Siam'.[4]

Subdivisi sunting

Provinsi ini dibagi menjadi 1 kota dan 11 distrik, dan dibagi lagi menjadi 100 komune dan 907 desa.[5]

Kode ISO Nama Khmer Subdivisi
— Kota —
17-10 Siem Reap សៀមរាប 12 sangkat
— Distrik —
17-01 Angkor Chum អង្គរជុំ 7 khum
17-02 Angkor Thom អង្គរធំ 4 khum
17-03 Banteay Srei បន្ទាយស្រី 6 khum
17-04 Chi Kraeng ជីក្រែង 12 khum
17-06 Kralanh ក្រឡាញ់ 10 khum
17-07 Puok ពួក 14 khum
17-09 Prasat Bakong ប្រាសាទបាគង 9 khum
17-11 Soutr Nikom សូត្រនិគម 10 khum
17-12 Srei Snam ស្រីស្នម 6 khum
17-13 Svay Leu ស្វាយលើ 5 khum
17-14 Varin វ៉ារិន 5 khum

Demografi sunting

Hasil sensus penduduk Kamboja tahun 2019, mencatat jumlah penduduk provinsi ini sebanyak 1.014.234 jiwa. Luas wilayah 10.299 km2, dengan kepadatan penduduk 98 jiwa/km2. Sebagian besar etnis penduduk Kamboja adalah orang Khmer, penduduk asli Kamboja. Sebagian lagi adalah orang Tionghoa, kemudian Vietnam, Laos, Thai, dan lainnya. Hal ini juga berpengaruh pada bahasa yang digunakan, 95,9% penduduk Kamboja menggunakan bahasa Khmer.[2]

Sementara untuk agama yang dianut, mayoritas penduduk Siem Reap menganut agama Buddha. Pada sensus 2019, sebanyak 99,3% atau sekitar 1.007.135 jiwa penduduknya menganut agama Buddha. Sementara lainnya menganut agama Kristen yakni 0,4% atau sekitar 4.057 jiwa. Sebagian lagi menganut agama Islam yakni 0,2% atau sekitar 2.028 jiwa, dan agama atau kepercayaan lainnya sebanyak 0,01% atau sekitar 1.014 jiwa.[2]

Galeri sunting

Referensi sunting

  1. ^ "History of Siem Reap". siemreap.gov.kh. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 Juli 2019. Diakses tanggal 30 Desember 2022. 
  2. ^ a b c d "General Population Census of the Kingdom of Cambodia 2019 – Final Results" (PDF). National Institute of Statistics. Kementerian Perencanaan Kamboja. 26 Januari 2021. hlm. 22, 24, 25. Diakses tanggal 30 Desember 2022. 
  3. ^ "Geographical Names of the Kingdom of Cambodia" (PDF). UNSTATS. Eighth United Nations Conference on the Standardization of Geographical Names. 29 Agustus 2002. Diakses tanggal 30 Desember 2022. 
  4. ^ Article 6 of the "Convention between France and Siam Amending the Stipulations of the Treaty of 8 October 1904, Concerning the Territories and the Other Arrangements, Signed at Paris, the 13th February 1904."
  5. ^ "Administration; Siem Reap". Kingdom of Cambodia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 May 2009. Diakses tanggal 30 December 2022.