Nur Ahmad Jan Bughra

Nur Ahmad Jan Bughra (meninggal 16 April 1934) (Uighur: نۇر ئەخمەتجان بۇغرا), نور احمد جان بغرا, adalah seorang Amir Uighur Republik Turkestan Timur Pertama. Ia adalah adik dari Muhammad Amin Bughra dan Abdullah Bughra. Ia kengkomandani pasukan Uighur dan Kirghiz pada Pertempuran Kashgar (1934) melawan Divisi ke-36 (Tentara Revolusioner Nasional) Tionghoa Muslim. Tionghoa Muslim adalah sekutu dari pemerintah Republik China, dan ingin menghancurkan pasukan Muslim Turkic Uighur dan Kirghiz dalam rangka membalas dendam terhadap peristiwa pembantaian Kizil, dimana Nur Ahmad Jan Bughra ikut serta. Ia dibunuh pada 16 April 1934 di Yangi Hissar oleh pasukan Tionghoa Muslim dibawah pimpinan jenderal Ma Zhancang dan Ma Fuyuan.[2] Seluruh 2,500 pejuang Uighur dan Kirghiz yang dipimpin Nur Ahmad Jan dihabisi oleh 10,000 kekuatan tentara Tionghoa Muslim.[3][4]

Nur Ahmad Jan Bughra
Nur Ahmad Jan Bughra
Emir Republik Turkestan Timur Pertama
Masa jabatan
1933 – 16 April 1934
Informasi pribadi
LahirKhotan
Meninggal16 April 1934
Yangi Hissar
KebangsaanUighur
Partai politikBendera Republik Turkestan Timur Pertama Partai Kashgar Muda dan Komita untuk Revolusi Nasional[1]
HubunganMuhammad Amin Bughra, Abdullah Bughra
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Dikabarkan oleh Ahmad Kamal dalam bukunya "Tanah Tanpa Tawa" pada halaman 130-131, bahwa Nur Ahmad Jan dipenggal oleh pasukan Tionghoa Muslim dan kepalanya digunakan dalam permainan sepak bola di lapangan pawai.[5]

Referensi sunting

  1. ^ Andrew D. W. Forbes (1986). Warlords and Muslims in Chinese Central Asia: a political history of Republican Sinkiang 1911-1949. Cambridge, England: CUP Archive. hlm. 84. ISBN 0-521-25514-7. Diakses tanggal 2010-06-28. 
  2. ^ "Fighting Continues Tungan Troops Still Active in Chinese Turkestan". The Montreal Gazette. 10 Mei 1934. 
  3. ^ Andrew D. W. Forbes (1986). Warlords and Muslims in Chinese Central Asia: a political history of Republican Sinkiang 1911-1949. Cambridge, England: CUP Archive. hlm. 123. ISBN 0-521-25514-7. Diakses tanggal 2010-06-28. 
  4. ^ Andrew D. W. Forbes (1986). Warlords and Muslims in Chinese Central Asia: a political history of Republican Sinkiang 1911-1949. Cambridge, England: CUP Archive. hlm. 303. ISBN 0-521-25514-7. Diakses tanggal 2010-06-28. 
  5. ^ Andrew D. W. Forbes (1986). Warlords and Muslims in Chinese Central Asia: a political history of Republican Sinkiang 1911-1949. Cambridge, England: CUP Archive. hlm. 303. ISBN 0-521-25514-7. Diakses tanggal 2010-06-28. 

Pranala luar sunting