Museum Nasional Arab Amerika

museum di Amerika Serikat

Museum Nasional Arab Amerika (Arab American National Museum, AANM, atau المتحف العربي الأمريكي) adalah sebuah museum yang dibuka sejak tahun 2005 dan didedikasikan untuk budaya dan sejarah orang-orang Arab Amerika. Museum ini terletak di Dearborn, Michigan, Amerika Serikat dan menjelaskan kisah bangsa Arab di AS melalui barang-barang peraga dan mencoba menghilangkan konsepsi-konsepsi negatif terhadap orang Arab Amerika..[1]

Arab American National Museum
المتحف العربي الأمريكي
Peta
Didirikan2005; 19 tahun lalu (2005)
Lokasi13624 Michigan Ave
Dearborn, MI 48126
Koordinat42°19′20″N 83°10′36″W / 42.322147°N 83.176603°W / 42.322147; -83.176603
DirekturLina Hourani-Harajli
Situs webwww.arabamericanmuseum.org

Lantai pertama museum ini berisi penjelasan tentang sumbangsih kebudayaan Arab, misalnya dalam hal sains, ilmu pengobatan, matematika, arsitektur dan seni. Lantai kedua membahas kehidupan orang Arab di Amerika, termasuk galeri orang-orang Arab Amerika yang terkenal, seperti Ralph Nader dan Helen Thomas. Museum ini juga menampilkan dokumen-dokumen dan peninggalan-peninggalan terkait imigrasi bangsa Arab ke Amerika. Museum ini juga memiliki dua ruang galeri besar yang ditujukan untuk memajang karya seni. Pameran perdana museum ini, berjudul In/Visible, mengusung karya seniman Arab Amerika maupun Arab secara umum, termasuk Emily Jacir, John Halaka, Athir Shayota, Helen Zughaib, Rheim Alkadhi, Abdelali Dahrouch, Sumayyah Samaha, Mariam Ghani dan Doris Bittar. Salwa Mikdadi bertindak sebagai kurator pameran ini.[2]

Pembangunan museum ini memakan biaya sekitar $15 juta dolar AS. Di antara donatur-donaturnya dalah perusahaan Chrysler, General Motors, yayasan Rockefeller Foundation, serta pemerintah Arab Saudi dan Qatar.[3] Museum ini adalah anggota Smithsonian Affiliations.[4]

Referensi sunting

  1. ^ "Arab American National Museum of Arab American History, Culture & Art". Arabamericanmuseum.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-02-21. Diakses tanggal 2009-04-09. 
  2. ^ Farhat, Maymanah, "IN/VISIBLE Art Exhibition Inaugurates Arab American National Museum", Washington Report on Middle East Affairs, August 2005.
  3. ^ Harry Mount. Islam's US faithful are happy to embrace the American dream Diarsipkan 2008-04-07 di Wayback Machine., Daily Telegraph, July 23, 2005.
  4. ^ "Arab American National Museum". Affiliates. Smithsonian Affiliations. 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-09-29. Diakses tanggal 15 Jul 2011.