Zaman error: {{nihongo}}: Butuh teks Jepang atau romaji (bantuan) adalah nama zaman di Jepang setelah zaman Chōhō, sebelum zaman Chōwa dan berlangsung dari tahun 1004 hingga tahun 1011. Pada masa pemerintahan Kaisar Ichijō dan dilanjutkan Kaisar Sanjō.

Pergantian zaman sunting

  • Nama zaman diganti menjadi zaman Kankō sejak Chōhō tahun 6 bulan 7 hari 20 (8 Agustus 1004 kalender Julian)
  • Nama zaman diganti menjadi zaman Chōwa pada Kankō tahun 9 bulan 12 hari 25 ( 8 Februari 1013 kalender Julian).

Peristiwa penting sunting

  • Kankō tahun 3 bulan 4 hari 2 - Supernova SN 1006 tampak di rasi bintang Lupus. Di luar terang matahari di waktu siang, SN 1006 adalah supernova paling terang yang pernah dicatat dalam sejarah. Pada tahun berikutnya, Fujiwara no Sadaie mencatat peristiwa ini dalam buku Meigetsuki.
  • Kankō tahun 8 (1001) bulan 6 hari 13 - Kaisar Ichijō turun takhta dan digantikan Kaisar Sanjō.
  • Kesusastraan istana mencapai periode keemasan. Kaisar Ichijō dikenal sangat pandai di bidang kesusastraan. Karya-karya penulis wanita terkenal seperti Murasaki Shikibu, Izumi Shikibu dan Akazome Emon tetap abadi hingga sekarang.

Tabel sunting

Kankō 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Gregorian 1004 1005 1006 1007 1008 1009 1010 1011 1012


Didahului oleh:
Chōhō
Nama zaman di Jepang Diteruskan oleh:
Chōwa