Kamus elektronik adalah kamus yang berbasis komputer yang bisa dibawa ke mana-mana karena ukurannya yang kecil (seperti PDA). Untuk kamus elektronik berbasis bahasa Jepang, jenis kamus ini dilengkapi dengan alat pembaca CD-ROM untuk menambah perbendaharaan katanya, serta mampu berfungsi untuk pengecek ejaan (spelling-checker).

Kamus bahasa Inggris ke bahasa Indonesia

Kebanyakan kamus elektronik ini sekarang mempunyai kemampuan dalam menerjemahkan ke beberapa macam bahasa, namun untuk penerjemahan secara akurat kebanyakan kamus ini hanya mempunyai kemampuan satu macam bahasa saja (seperti halnya kamus elektronik bahasa Jepang ke bahasa Inggris atau sebaliknya). Basisdata dari kamus ini umumnya diambil dari sebuah terbitan kamus tercetak yang terkenal, seperti kamus Jepang Kōjien, kamus bahasa Inggris Oxford, atau kamus Jepang Kenkyusha.

Beberapa merek dari kamus elektronik ini adalah:

  • Besta Diarsipkan 2020-03-28 di Wayback Machine.
  • Ectaco
  • Alfalink
  • Canon
  • Casio
  • Sharp
  • Seiko
  • Instant-Dict
  • Franklin Electronic Publishers
  • PDA-based Dictionaries, dan lain-lain.

Lihat pula sunting

Pranala luar sunting