Imperialisme Baru: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
HaEr48 (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
HaEr48 (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
[[File:China imperialism cartoon.jpg|thumb|Karikatur di Perancis pada tahun 1898, menggambarkan [[Britania]], [[Jerman]], [[Rusia]], [[Perancis]] dan [[Jepang]] membagi-bagi kue dengan tulisan "Chine" (Cina). Seseorang dengan pakaian Tionghoa tampak kagetmarah dibelakang mereka.]]
'''Imperialisme Baru''' (atau '''Neo-imperialisme''') adalah gelombang [[imperialisme]] dan [[penjajahan]] yang terjadi pada akhir [[abad ke-19]] dan awal [[abad ke-20]]. Bangsa-bangsa yang terlibat dalam perluasan wilayah pada masa ini adalah bangsa-bangsa [[Eropa]] (seperti [[Britania]], [[Perancis]], [[Spanyol]], [[Portugis]], [[Belanda]] dan [[Jerman]]), serta [[Amerika Serikat]] dan [[Kekaisaran Jepang]]. Dalam periode ini, bangsa-bangsa tersebut mencoba menambah wilayah jajahan mereka dalam skala yang belum pernah terjadi sebelumnya. Negara-negara ini membangun [[imperium]] dengan menggunakan teknologi dan perkembangan terbaru, dan dengan menggunakan sumber daya yang ada di daerah jajahan mereka.