Sodom dan Gomora: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan aplikasi seluler
Menolak perubahan teks terakhir (oleh 114.124.31.30) dan mengembalikan revisi 7986954 oleh CommonsDelinker: Perubahan tanpa rujukan (mohon ditambah referensi)
Baris 15:
Sodom adalah salah suatu kumpulan dari lima kota besar, [[Pentapolis]]: Sodom, Gomora, Adma, Zeboim, dan Bela yang juga disebut Zoar ({{Alkitab|Kejadian 19:22}}). Daerah Pentapolis secara kolektif juga disebut sebagai "kota-kota Lembah Yordan" ({{Alkitab|Kejadian 13:12}}) karena mereka semua terletak di tepi [[Sungai Yordan]], di daerah yang merupakan batas selatan tanah [[Kanaan]].<ref name="Kej10_19"/> [[Lot]], seorang keponakan dari [[Abraham]] (Nabi Ibrahim) memilih untuk tinggal di kota Sodom karena masih banyak lahan untuk merumput bagi ternak-ternaknya. ({{Alkitab|Kejadian 13:5-11}})
 
Dalam [[Kejadian 14]] dikisahkan bahwa Lot, anak saudara Abram, beserta harta bendanya, dibawa musuh, lalu mereka pergi--Oleh sebab Lot itu Lot menetapdiam di Sodom. Abraham, dalam upayanya menyelamatkan Lot, merebut kembali harta benda kota [[Sodom dan Gomora]] dari tangan Kedorlaomer dan para raja yang bersama-sama dengan dia. Ketika raja Sodom menawarkan untuk memberikan hadiah kepada Abraham, Abraham menolak menerimanya.
:Tetapi kata Abram kepada raja negeri Sodom itu: "Aku bersumpah demi TUHAN, Allah Yang Mahatinggi, Pencipta langit dan bumi: Aku tidak akan mengambil apa-apa dari kepunyaanmu itu, sepotong benang atau tali kasutpun tidak, supaya engkau jangan dapat berkata: Aku telah membuat Abram menjadi kaya. Kalau aku, jangan sekali-kali! Hanya apa yang telah dimakan oleh bujang-bujang ini dan juga bagian orang-orang yang pergi bersama-sama dengan aku, yakni Aner, Eskol dan Mamre, biarlah mereka itu mengambil bagiannya masing-masing." ({{Alkitab|Kejadian 14:22-24}})