Everglades: Perbedaan antara revisi

Daerah rawa di Florida
Konten dihapus Konten ditambahkan
Lylla08 (bicara | kontrib)
←Membuat halaman berisi '{{inuseBP|BP41Hillun|selesai|mulai}} thumb|Letak Everglades di peta '''Everglades''' adalah daerah rawa di Florida, Amerika Serikat...'
Tag: BP2014
(Tidak ada perbedaan)

Revisi per 15 Juni 2014 18.00

Everglades adalah daerah rawa di Florida, Amerika Serikat dan terletak di bagian selatan Danau Okeechobee.[1] Daerah ini memiliki luas 13.350 km2 dengan panjang 180 km dan lebar 70 km.[1] Di daerah ini terdapat banyak saluran air, terusan dan pulau.[1] Selain itu, di Everglades terdapat banyak tumbuhan tropis, termasuk anggrek dan cipres.[1] Hewan tropis juga terdapat di derah ini, seperti buaya dan penyu raksasa.[1] Ada pula taman nasional dan daerah suaka untuk suku Indian Seminole.[1]

Letak Everglades di peta

Sejak tahun 1900 sebagain besar wilayah Everglades telah dikeringkan untuk pertanian dan pembangunan perkotaan. Saat ini hanya 50 persen lahan yang masih asli.[2] Everglades merupakan salah satu daerah terendah, termuda dan secara geologis adalah daerah paling stabil di Amerika Utara.[3] Everglades meliputi beberapa tempat, yaitu Carnestown, Chokoloskee, Copeland, Kota Everglades, Lee Cypress, Stasiun Monroe, Ochopee, Pulau Plantation, Pelabuhan dan Desa Seaboard.[4] Everglades menjadi tempat tinggal bagi Suku Indian Calusa selama lebih dari tiga abad.[4] Di sana suku Indian Calusa membangun tumpukan kerang besar di dekat Pulau Chokoloskee.[4]

Referensi

  1. ^ a b c d e f Ichtiar Baru Van Hoeve. Ensiklopedi Indonesia. PT Ichtiar Baru van Hoeve. 
  2. ^ "Florida Everglades". Diakses tanggal 15 Juni 2014. 
  3. ^ "Everglades Information: Geology". Diakses tanggal 15 Juni 2014. 
  4. ^ a b c "History of Everglades". Diakses tanggal 15 Juni 2014.