Perang Prancis-Prusia: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 3:
|conflict = Perang Perancis-Prusia
|image = [[Berkas:Collage Franco-Prussian War.jpg|300px]]
|caption = Searah jarum jam dari kiri atas: Infantri Prusia dalam [[Pertempuran Spicheren]]; Lukisan ''La ligne de feu'' yang menggambarkan [[Pertempuran Mars-La-Tour]]; Ilustrasi [[Pertempuran Sedan (1870)|menyerahnya Perancis di Sedan]]; Lukisan ''Les dernières cartouches'' yang menggambarkan [[Pertempuran Bazeilles]].
|date = 19 Juli 1870 – 10 Mei 1871
|place = {{hlist|[[Perancis]]|[[Kerajaan Prusia|Prusia]]}}
|casus = Sengketa penerus tahta Spanyol
|result = Kemenangan Jerman
|territory = [[Traktat Frankfurt (1871)|Traktat Frankfurt]]
Baris 72:
Konflik ini dipicu oleh ketegangan yang terkait dengan [[penyatuan Jerman]]. Dalam memoirnya yang ditulis setelah perang, Kanselir Prusia [[Otto Von Bismarck]] menulis: "Saya selalu merasa bahwa perang melawan Perancis akan terjadi setelah perang melawan Austria...Saya yakin bahwa jurang pemisah antara Jerman utara dan selatan hanya dapat diatasi lewat perang nasional melawan bangsa tetangga yang agresif terhadap kita. Saya tidak meragukan bahwa perang Perancis-Jerman perlu dilancarkan sebelum reorganisasi Jerman secara umum dapat dicapai." <ref>Kutipan dalam Seguin, Philiippe, "Louis Napoleon le Grand'', hlm. 394</ref> Bismarck menggunakan isu pewaris tahta Spanyol untuk memicu krisis diplomatik dan kemudian menulis ulang berita tertulis mengenai pertemuan Raja Prusia dengan menteri luar negeri Perancis agar tampak seolah Perancis telah dihina. Media dan parlemen Perancis menyerukan perang, dan jenderal-jenderal [[Napoleon III]] meyakinkan kepada kaisar bahwa Perancis akan menang. Pada 16 Agustus 1870, Parlemen Perancis sepakat untuk menyatakan perang dengan jumlah suara 101 melawan 47, sehingga pada tanggal 19 Agustus Perancis secara resmi menyatakan perang melawan Jerman.<ref>Milza, Pierre, ''Napoleon III'', Editions Perrin, 2004 (ISBN=978-2-262-02607-3)</ref>
 
Koalisi Jerman memobilisasi tentaranya lebih cepat daripada tentara Perancis dan segera menyerbu Perancis timur laut. Jumlah tentara Jerman lebih besar, kepemimpinan dan pelatihannya lebih baik, dan penggunaan teknologi modernnya lebih efektif, terutama penggunaan jalur kereta api dan artilerinya.{{sfn|van Creveld|1977|p=96}} Rentetan kemenangan Prusia dan Jerman di Perancis Timur berujung pada [[Pertempuran Sedan (1870)|Pertempuran Sedan]], yang mengakibatkan ditangkapnya Napoleon III dan seluruh tentaranya pada tanggal 2 September. Namun, hal tersebut tidak mengakhiri perang ini, karena [[Republik Perancis Ketiga|Republik Ketiga]] dideklarasikan di [[Paris]] pada tanggal 4 September 1870 dan perlawanan Perancis berlanjut di bawah [[Pemerintahan Pertahanan Nasional]] dan [[Adolphe Thiers]]. Setelah kampanye militer selama lima bulan, tentara Jerman berhasil mengalahkan tentara Perancis yang baru direkrut. Paris jatuh pada tanggal 28 Januari 1871 setelah [[pengepungan Paris (1870–1871)|pengepungan yang panjang]]. Negara-negara Jerman kemudian menyatakan akan bersatu dengan [[Kekaisaran Jerman]] dengan [[Wilhelm I, Kaisar Jerman|Wilhelm I]] sebagai kaisarnya. [[Traktat Frankfurt (1871)|Traktat Frankfurt]] yang ditandatangani pada tanggal 10 Mei 1871 menyerahkan wilayah [[Alsace]] dan sebagian dari [[Lorraine]] kepada Jerman.
 
Setelah kekalahan Perancis, pemberontak yang disebut [[Komune Paris]] mengambil alih kekuasaan di ibukota selama dua bulan hingga pemberontakan dipadamkan oleh tentara Perancis pada akhir Mei 1871. Sementara itu, penyatuan Jerman dan [[industrialisasi]] negara tersebut mengubah [[keseimbangan kekuatan]] di Eropa, dan [[Otto von Bismarck]] memiliki kewenangan yang besar di dalam urusan internasional selama dua dasawarsa. Kebulatan tekad Perancis dalam merebut kembali Alsace-Lorraine akan memicu keterlibatan Perancis dalam [[Perang Dunia I]].<ref>{{cite book|author=John Lowe|title=The Great Powers, Imperialism and the German Problem 1865–1925|url=http://books.google.com/books?id=EXnzF_LD7ecC&pg=PA1870|year=2013|publisher=Taylor & Francis|page=1870}}</ref>