Kalkun: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
EmausBot (bicara | kontrib)
k Bot: Migrasi 68 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q43794
Baris 35:
Ketika kalkun pertama kali ditemukan di Amerika, orang Eropa salah mengenalinya sebagai burung asal Afrika ''Numida meleagris'' yang juga dikenal sebagai "ayam turki" karena diimpor dari Eropa Tengah melalui [[Turki]]. Dalam bahasa Inggris, kalkun tetap disebut sebagai "Turkey" hingga sekarang. Kalkun termasuk genus ''Meleagris'' yang dalam [[bahasa Yunani]] berarti "unggas asal Guinea".
 
Nama-nama dalam berbagai bahasa dunia untuk kalkun hasil domestikasi juga mencerminkan nama negeri asal kalkun yang "eksotik" menurut orang zaman dulu. Sekaligus terlihat kebingungan orang zaman dulu tentang negara asal kalkun. Pada waktu itu, orang percaya lokasi benua [[Benua Amerika|Amerika]] yang baru saja ditemukan terletak di [[Asia Timur]]. Selain itu, orang zaman dulu suka menamakan binatang dengan nama-nama tempat yang jauh dan eksotis supaya bisa dijual mahal.
 
Kalkun merupakan ejaan [[bahasa Indonesia]] untuk [[bahasa Belanda]] "[[:nl:kalkoen|kalkoen]]" yang diambil dari nama kota [[Kalikut]] di India. Sedangkan Ayam Belanda merupakan sebutan [[bahasa Melayu]] untuk kalkun. Dalam bahasa Denmark dan Norwegia, kalkun juga disebut sebagai ''[[:no:kalkun|kalkun]]'', atau ''[[:sv:kalkon|kalkon]]'' ([[bahasa Swedia]]), ''[[:nds:Kalkuun|Kalkuun]]'' ([[Bahasa Jermanik|bahasa Jerman hilir]]), ''[[:fi:kalkkuna|kalkkuna]]'' ([[bahasa Finlandia]]), dan ''kalakuna'' dalam [[bahasa Papiamento]].