WaT: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
EmausBot (bicara | kontrib)
k Bot: Migrasi 10 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q1342997
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (-di tahun +pada tahun)
Baris 27:
Setelah mendapat tawaran dari 11 perusahaan rekaman, WaT akhirnya dikontrak Universal Music pada tahun [[2005]]. Singel perdana mereka, "Boku no Kimochi" dirilis [[11 Februari]] 2005, dan sampai di urutan nomor 2 tangga lagu [[Oricon]]. Singel tersebut mencuatkan nama WaT, dan mereka diminta untuk membawakannya dalam acara musik malam tahun baru NHK ''[[Kōhaku Uta Gassen]]'', [[31 Desember]] [[2005]].
 
Singel ke-2, "[[Go Senchi]]" dirilis [[25 Januari]] [[2006]] dan sampai di urutan ke-2 tangga singel Oricon. Setelah merilis album pertama, ''[[Sotsugyō Time -Bokura no Hajimari-]]'' ([[1 Maret]] 2006), WaT memulai tur keliling Jepang yang diberi nama ''WaT Entertainment Show 2006 Act "do" Live Vol.4''. Masih dipada tahun yang sama, singel "Hava Rava" dirilis [[2 Agustus]] 2006, dan sempat menduduki tangga lagu Oricon di urutan nomor 4. Singel ke-4, "[[Ready Go!]]" dirilis [[1 November]] 2006, dan langsung menduduki puncak tangga lagu Oricon.<ref name="ichi">{{cite web |url=http://www.oricon.co.jp/news/rankmusic/38684/ |title=WaT, kessei 5-nen me de hatsu no oricon 1-i kakutoku|accessdate=24 September | accessyear=2007|format= |work= |publisher=Oricon Style}}</ref> Lagu tersebut menjadi lagu tema Kejuaraan Dunia Bola Voli tahun 2006. Pada bulan berikutnya mereka merilis singel ke-5, "Bokura no Love Story" pada [[6 Desember]] 2006. Di akhir tahun 2006, WaT tampil untuk kedua kalinya dalam acara malam tahun baru NHK ''Kōhaku Uta Gassen'' untuk membawakan lagu "Go Senchi".
 
Pada [[14 Februari]] [[2007]], Teppei mengeluarkan singel solo yang pertama, "Kimi ni Okuru Uta". Lagu tersebut dijadikan lagu iklan yogurt yang dibintangi Teppei. Wentz juga mengeluarkan singel solo "Awaking Emotion 8/5/my brand new way" pada [[15 April]] 2007. Lagu tersebut merupakan lagu tema film ''[[GeGeGe no Kitarō]]'' yang dibintangi Wentz. Dalam singel yang sama juga terdapat "my brand new way" yang dinyanyikan Teppei, dan lagu "GeGeGe no Kitarō" yang dinyanyikan mereka berdua.