Christiaan Snouck Hurgronje: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k ←Suntingan 114.79.52.151 (bicara) dikembalikan ke versi terakhir oleh ChuispastonBot
MRFazry (bicara | kontrib)
kTidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
{{tanpa_referensi|date=2012}}[[Berkas:Christiaan Snouck Hurgronje.jpg|right|thumb|Snouck Hurgronje]]
'''Christiaan Snouck Hurgronje''' ({{lahirmati|Tholen, [[Oosterhout]]|8|2|1857|[[Leiden]]|26|6|1936}}) adalah [[orientalis]] [[Belanda]]. Seperti ayah, kakek, dan kakek buyutnya yang betah menjadi pendeta [[Protestan]], Snouck pun sedari kecil sudah diarahkan pada bidang teologi. Tamat sekolah menengah, dia melanjutkan ke [[Universitas Leiden]] untuk mata kuliah Ilmu [[Teologi]] dan [[Sastra Arab]], [[1875]]. Lima tahun kemudian, dia tamat dengan predikat ''[[cum laude]]'' dengan disertasi ''Het Mekaansche Feest'' (Perayaan di [[Mekah]]). Tak cukup bangga dengan kemampuan [[bahasa Arab]]nya, Snouck kemudian melanjutkan pendidiklan ke Mekkah, [[1884]]. Di Mekkah, keramahannya dan naluri intelektualnya membuat para ulama tak segan membimbingnya. Dan untuk kian merebut hati ulama Mekkah, Snouck memeluk [[Islam]] dan berganti nama menjadi ''Abdul Ghaffar''.