Nico Hülkenberg: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Baris 39:
 
== Formula 1 ==
=== 2010: Williams F1 ===
Hülkenberg mendapatkan tes mobil F1 pertamanya pada 2007, dimana saat itu manajernya, Willi Weber mendapatkan tawaran dari bos Renault [[Flavio Briatore]] untuk mengetes mobil Renault sekaligus mengajaknya bergabung ke dalam Renault Drivers Program. Namun sebelum Weber mengatakan kata setuju, tim Williams secara cepat mengajak tes Hulkie secara langsung pada tanggal 4 Desember 2007. Setelah melihat penampilannya yang penuh talenta, Sir Frank Williams lantas langsung menawarinya kontrak test driver untuk musim 2008 dimana Hulkie menerimanya. Dan kemudian pada 2009 ia melanjutkan peran tersebut.
 
Tanggal 2 November 2009, diumumkan bahwa Nico Hulkenberg akan membalap bagi tim Williams mulai musim 2010. Ia akan berpartner bersama pembalap senior Brazil yang ditendang dari tim [[Brawn GP]], Rubens Barrichello.<ref>[http://www.williamsf1.com/news/view/1182 BREAKING NEWS: Williams drivers line up for 2010.]</ref> Penampilan Hulkenberg di musim 2010 terbilang angin-anginan, karena ia kerap kali tampil bagus dan buruk secara bergantian dari seri ke seri. Ia berhasil meraih poin perdananya di [[Grand Prix F1 Malaysia 2010|Malaysia]] saat finish di P10, dan kemudian hasil yang sama baru bisa ia ulangi di [[Grand Prix F1 Jerman 2010|Jerman]]. Posisi finish terbaik Hulkie selama musim 2010 adalah saat ia finish P6 di [[Grand Prix F1 Hongaria 2010|Hungaria]], dan kemudian di Brasil Hulkie berhasil mencetak pole position pertamanya di ajang F1. Hulkie menutup musim 2010 dengan berada di P14 klasemen dengan raihan 22 poin. Merujuk pada manajernya, balapan di [[Grand Prix F1 Abu Dhabi 2010|Abu Dhabi]] merupakan balapan pamungkas Hulkie di tim Williams, dan ia akan mencari tim lain untuk musim 2011 mendatang.
 
=== 2011–kini: Force India ===
Musim 2011 setelah tidak ada tim yang benar-benar serius mengajaknya menjadi pembalap tetap, Hulkenberg ganti haluan. Ia memberanikan diri menjadi pembalap tes di tim [[Force India]]. Disana ia menggantikan posisi [[Paul di Resta]] yang naik pangkat menjadi pembalap utama. Pada 16 Desember 2011, Hulkie diumumkan naik pangkat menjadi pembalap utama untuk musim 2012.