Tsunami: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
ESCa (bicara | kontrib)
you need to log in to do that, Relly!!!
Baris 25:
Tsunami dan gelombang pasang sama-sama menghasilkan gelombang air yang bergerak ke daratan, namun dalam kejadian tsunami, gerakan gelombang jauh lebih besar dan lebih lama, sehingga memberika kesan seperti gelombang pasang yang sangat tinggi. Meskipun pengartian yang menyamakan dengan "pasang-surut" meliputi "kemiripan" atau "memiliki kesamaan karakter" dengan gelombang pasang, pengertian ini tidak lagi tepat. Tsunami tidak hanya terbatas pada pelabuhan. Karenanya para [[geologis]] dan [[oseanografis]] sangat tidak merekomendasikan untuk menggunakan istilah ini.
 
Hanya ada beberapa bahasa lokal yang memiliki arti yang sama dengan gelombang merusak ini. ''Aazhi Peralai'' dalam [[Bahasa Tamil]], ''Beunaië beuna'' atau ''alôn buluëk'' (menurut dialek) dalam [[Bahasa Aceh]] adalah contohnya. Sebagai catatan, dalam bahasa [[Tagalog]] versi [[Austronesia]], bahasa utama di Filipina, ''alon'' berarti "gelombang". Di Pulau [[Simeulue]], daerah pesisir barat Sumatra, Indonesia, dalam [[Bahasa Defayan]], ''smong'' berarti tsunami. Sementara dalam [[Bahasa Sigulai]], ''emong'' berarti tsunami.
 
== Penyebab terjadinya tsunami ==