Boemi Poetera: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
→‎Penangkapan: "Penangkapan 1913, dilepaskan pertengahan 1910" tidak rasional
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot melakukan perubahan kosmetika
Baris 26:
Residen Janssen tentu saja cemas dan sangat khawatir melihat aktivitas Comite Boemi Poetera atas terbitnya serangkaian tulisan para anggotanya yang isinya dianggap berbahaya itu. Ia memandang perlu saatnya untuk bertindak keras terhadap mereka karena telah mengganggu keamanan dan ketertiban umum di Hindia Belanda.
 
Pada [[30 Juli]] 1913 serangkaian penangkapan dan interogasi mulai dilakukan pemerintah kolonial berkaitan dengan aktivitas Comite Boemi Poetera dan isi pamflet ''Als Ik eens Nederlander was''. Tjipto, Soewardi, Moeis, dan Wignjadisastra ditangkap. Jika alasan terhadap ketiga orang terdahulu jelas, maka alasan penangkapan terhadap Wignjadisastra disebutkan karena ia telah mewartakan semua aktivitas Comite Boemi Poetera dalam surat kabar ''Kaoem Moeda'', tepatnya sebagai editor dan penerbit. Namun lebih dari itu, dan yang terpenting, tampaknya justru karena ia dianggap tidak murni dibawah pengaruh Tjipto dan Soewardi. Dua tokoh terkemuka ini sejak lama telah mencemaskan pemerintah kolonial karena aktivitas-aktivitasnya di IP, berikut serangkaian tulisan-tulisannya yang mempersoalkan pemerintah kolonial. Kemungkinan inilah yang menjadi keberatan utama pihak pemerintah kolonial terhadap penangkapan Wignjadisastra.
 
[[Kategori:Hindia-Belanda]]