Jorge Sampaio: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: perubahan kosmetika !
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot melakukan perubahan kosmetika
Baris 37:
Sampaio menunjukkan kemampuannya membuat visi strategis dalam menjalankan konsep baru dan metode perencanaan, manajemen, integrasi, dan pembangunan perkotaan. Dengan bekal mengelola kota itulah, Sampaio mengajukan diri menjadi calon presiden pada pemilihan tahun [[1994]]. Di sini, ia bukan hanya didukung oleh Partai Sosialis tetapi juga sejumlah tokoh politik, budaya, ekonomi dan sosial dari seluruh [[Portugal]].
 
Kemenangannya tahun [[1996]] dengan 53,8% memang lebih rendah daripada yang diperolehnya tahun [[2001]] yang 55,8%, tetapi di tingkat partisipasi rakyat ketika itu lebih banyak (65%) dibanding tahun 2001 yang 50,2%. Meski begitu, bagi rakyat Portugal, nama Sampaio masih lebih populer daripada politisi lain.
 
Jorge Sampaio terpilih untuk kedua kalinya (sekaligus yang terakhir kalinya) sebagai presiden Portugal. Sampaio (kandidat Partai Sosialis) memenangkan 55,8% suara dari total suara yang hanya setengah dari jumlah pemilih terdaftar. Kemenangannya telah diduga sebelumnya dalam berbagai jajak pendapat yang diselenggarakan. Ia memperoleh lebih 20% suara dibanding [[Joaquim Ferreira do Amaral]] (kandidat Partai Demokratik Sosial) yang 34,5%. Sekitar 9% suara terbagi antara tiga kandidat kelompok kiri, termasuk di antaranya [[Partai Komunis]].