Obligasi konversi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
SieBot (bicara | kontrib)
k bot Menambah: sv:Konvertibel
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: perubahan kosmetika !
Baris 5:
 
== Jenis-jenis obligasi konversi ==
* '''Obligasi tukar''' atau biasa dikenal dengan nama ''Exchangeable convertibles'' adalah suatu obligasi dimana saham yang menjadi aset dasar obligasi tersebut adalah merupakan saham dari perusahaan yang berbeda dari perusahaan penerbit obligasi.
 
* ''' Obligasi wajib konversi''' atau biasa disebut ''Mandatory convertibles'' adalah obligasi jangka pendek dan biasanya memiliki imbal hasil tinggi yang wajib dikonversikan menjadi saham biasa berdasarkan harga pasaran yang berlaku pada saat konversi.
 
* '''Obligasi konversi bersyarat''' atau lebih dikenal dengan istilah ''Contingent convertibles'' (co-co) yang merupakan obligasi konversi dengan persyaratan bahwa [[investor]] hanya diperkenankan untuk melakukan konversi obligasinya menjadi saham perusahaan apabila harga saham yang berlaku dipasar modal mencapai persentase tertentu diatas harga konversi. Contohnya : suatu obligasi konversi bersyarat dengan nilai saham perushaan yang menjadi ast dasarnya senilai Rp. 1.000 pada saat penerbitan obligasi. premi konversi 30% dan syarat pemicu konversi 120%, maka obligasi tersebut dapat dikonversikan ke saham dengan nilai konversi per sahamnya adalah Rp 1.300 hanya apabila harga saham dipasaran berada diatas harga Rp. 1.560 (120% dari 1.300) dalam suatu masa yang ditentukan yang biasanya dalam masa 20 hari sebelum akhir kwartal. Fitur konversi bersyarat atau "co-co" ini sering digunakan oleh penerbit obligasi sebab saham yang menjadi aset acuan atau aset dasar obligasi tidak perlu dimasukkan menjadi perhitungan dilusi [[Analisis fundamental#Rasio laba terhadap saham beredar (EPS)|Rasio laba terhadap saham beredar]] (earning per share) selama saham tersebut diperdagangkan dibawah harga konversi bersyarat. Sebaliknya pada obligasi konversi tanpa syarat mengakibatkan terjadinya dilusi saham beredar yang dengan demikian mengurangi rasio laba terhadap saham beredar . Akibat dari dilusi saham beredar ini dihitung dengan menggunakan metode ''"as-if-converted"'', yang menggunakan nilai EPS konservatif. Perubahan yang terjadi pada [[Prinsip akuntansi umum]] atau ''Generally Accepted Accounting'' telah menghilangkan perlakuan khusus pada obligasi konversi bersyarat ini sehingga jenis obligasi ini tidak populer lagi dikalangan penerbit obligasi.
 
* '''Obligasi konversi saham preferen''' atau dikenal juga dengan istilah ''Convertible preferred stock'' adalah seperti obligasi biasa namun memiliki peringkat senioritas lebih rendah dalam struktur permodalan. {{lihat|Saham preferen}}
 
== Valuasi ==
Baris 34:
== Pranala luar ==
 
* [http://www.cs.toronto.edu/pub/reports/na/lucy-05-msc.pdf Pricing Convertible Bonds using Partial Differential Equations - by Lucy Li]
 
== Lihat pula ==
* [[Obligasi]]
* [[Saham]]
 
[[Kategori:Obligasi]]