Jimmy Carter: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
FoxLiver (bicara | kontrib)
kTidak ada ringkasan suntingan
Tag: VisualEditor Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
FoxLiver (bicara | kontrib)
kTidak ada ringkasan suntingan
Tag: VisualEditor Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler Suntingan seluler lanjutan
Baris 54:
== Awal karier ==
 
Setelah belajar setahun di tingkat persiapan [[Universitas Teknik Georgia]] ia mewujudkan cita-citanya dan memasuki Akademi itu sebagai seorang siswa yang dicalonkan oleh kongres pada [[1943]].
 
Pada tahun [[1946]] Jimmy Carter menikah dengan Rosalynn yang juga berasal dari Georgia dan mempunyai empat anak, tiga laki-Iaki dan satu perempuan.
 
Setahun setelah [[Perang Dunia II]] berakhir ia lulus dari Akademi dan menjalani dinas militer aktif pada armada kapal selam.
 
Pada [[1952]] Jimmy Carter bertugas pada program [[kapal selam nuklir]] di bawah pimpinan Laksamana Hyman Rickover.
 
Selama tahun berikutnya ia sibuk dalam studi lanjutan mengenai hal-hal seperti fisika nuklir dan program nuklir. Pada waktu itu Angkatan Laut telah mencalonkannya sebagai perwira mesin yang akan ditempatkan di kapal selam nuklir Amerika yang kedua.
 
Namun pada [[1953]] terjadilah musibah keluarga dan kematian ayahnya. Jimmy Carter kembali ke Georgia untuk mengurus perusahaan kacang keluarganya.
 
Pada [[1962]] ia tampil kembali di tengah-tengah masyarakat. Saat itu adiknya Billy mengambil alih pengurusan perusahaan keluarga. Ia memenangkan kedudukan sebagai [[senator]] negara bagian pada badan legislatif Georgia.
 
Setelah menduduki dua kali masa jabatan di senat negara bagian, ia memutuskan untuk ikut memperebutkan kedudukan Gubemur Georgia, tetapi gagal memperoleh pencalonan dari partainya.
Baris 72:
Selama empat tahun berikutnya ia memperluas hubungannya di seluruh negara bagian dan membina pengertian mengenai seluk-beluk politik negara bagian.
 
Pada [[1970]] ia memenangkan pemilihan Gubemur Georgia.
 
Sebagai Gubemur Georgia, Jimmy Carter memperoleh reputasi sebagai seorang tokoh dari generasi pemimpin yang lebih muda di daerah Selatan yang baru. Dalam pidato pelantikannya sebagai Gubemur, ia menegaskan keterikatannya akan keadilan sosial, terutama bagi orang-orang kulit hitam yang [[miskin]] di negara bagiannya.
 
Selama masa jabatannya sebagai Gubemur, ia memperluas pandangannya terhadap dunia. Ia melakukan dua perjalanan penting ke luar negeri, memimpin misi perdagangan negara bagiannya ke [[Amerika Latin]] dan [[Eropa]].Ia juga memulai keterlibatannya dalam politik nasional.
 
Pada [[1972]] ia berperan penting dalam Konferensi Nasional Gubemur pada dan menyampaikan pidato dukungan bagi pencalonan Senator Henry Jackson dalam Konvensi Nasional Partai Demokrat pada tahun yang sama.
 
Pada [[1974]] setelah masa jabatannya sebagai [[Gubernur]] berakhir, Jimmy Carter berkeliling Amerika Serikat untuk [[Partai Demokrat]] sebagai Ketua Panitia Kampanye partai.
 
Ia membantu memprakarsai usaha partai untuk memperkuat diri dan mengadakan reorganisasi ke dalam, setelah dua kali kalah berturut-turut dari Partai Republik dalam merebut jabatan kepresidenan di Gedung Putih.
 
Pada [[1976]] atas dasar kontak-kontak yang diadakan secara nasional, Jimmy Carter membina suatu landasan politik yang kokoh untuk memenangkan pencalonan dari Partai Demokrat sebagai Presiden.
 
Setelah memperoleh mandat dari partainya, dalam pemilihan presiden berikutnya ia mengalahkan Presiden [[Gerald Ford]] dengan selisih suara sedikit.