Guinness World Records: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
kTidak ada ringkasan suntingan
InternetArchiveBot (bicara | kontrib)
Rescuing 1 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.8
Baris 26:
 
== Asal usul ==
Pada [[10 November]] [[1951]], [[Hugh Beaver|Sir Hugh Beaver]] yang waktu itu menjabat ''managing director'' pabrik [[St. James's Gate Brewery|pembuatan bir Guinness]] beradu pendapat dengan teman-temannya sewaktu sedang berburu bersama di muara [[Sungai Slaney]] di [[County Wexford]], [[Irlandia]]. Mereka saling mempersoalkan burung buruan di Eropa yang paling cepat terbangnya, burung spesies ''[[Pluvialis apricaria]]'' atau burung familia ''Tetraonidae''. Malam itu, Beaver menyadari bahwa buku rujukan yang ada ternyata tidak bisa menjawab pertanyaan tentang burung buruan di Eropa yang paling cepat terbangnya.<ref>[http://freespace.virgin.net/james.robertson/history2.htm Early history of Guinness World Records] {{Webarchive|url=https://web.archive.org/web/20070701200438/http://freespace.virgin.net/james.robertson/history2.htm |date=2007-07-01 }} - hlm. 2</ref> Kalau saja ada pihak yang mau menerbitkan, Beaver memperkirakan buku tersebut bisa menjadi populer.
 
Beaver menugaskan karyawan Guinness, [[Christopher Chataway]] untuk mewujudkan ide membuat buku berisi catatan rekor. Chataway menunjuk rekan satu almamater, [[Norris McWhirter|Norris]] dan [[Ross McWhirter]] yang kebetulan membuka sebuah kantor pencari fakta di [[London]]. Si kembar McWhirter diminta untuk menyusun buku rekor yang diberi judul ''The Guinness Book of Records''. Bulan Agustus 1954, buku tersebut dicetak sebanyak seribu eksemplar dan dibagi-bagikan secara gratis.<ref>{{cite web|url=http://spyhunter007.com/spy_guinness_book_history.htm|title=History of Guinness Book of Records|accessdate=29 April |accessyear=2007}}</ref>