Piza: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
// Edit via Wikiplus
b4bi haram
Baris 6:
'''Piza''' (menurut [[KBBI]]) (atau '''pizza''') adalah hidangan gurih dari [[Hidangan Italia|Italia]] sejenis [[adonan]] bundar dan pipih, yang dipanggang di [[oven]] dan biasanya dilumuri [[saus tomat]] serta [[keju]] dengan bahan makanan tambahan lainnya yang bisa dipilih. Keju yang dipakai biasanya [[mozzarella]] atau "[[keju pizza]]", bisa juga keju parmesan dan beberapa keju lainnya.
 
Jenis bahan lain juga dapat ditaruh di atas pizza, biasanya [[daging]] dan [[saus]], seperti [[salami]] dan [[pepperoni]], [[ham]], [[bacon]] (Tidak di [[Indonesia]]), buah seperti [[nanas]] dan [[zaitun]], [[sayur]]an seperti [[cabe]] dan [[paprika]], dan juga [[bawang bombay]], [[jamur]] dan lain lain.
 
Rotinya biasa dibuat seperti roti biasa namun bisa diberi rasa tambahan dengan [[mentega]], [[bawang putih]], [[tanaman herbal]], atau [[wijen]]. Pizza biasanya dibuat dengan memutar-mutarkan adonan roti yang menjadi pipih. Hal tersebut juga sering dijadikan atraksi bagi beberapa toko Pizzeria. Pizza biasanya dimakan selagi panas (biasanya untuk makan siang dan malam), tetapi ada pula yang disajikan dingin, biasanya dimakan untuk [[sarapan]] atau saat [[piknik]].