Suku Karachay: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bot: Perubahan kosmetika
LaninBot (bicara | kontrib)
k ibukota → ibu kota
Baris 35:
Orang Karachay (Къарачайлыла, ''Qaraçaylıla'') adalah [[Bangsa Turk|orang-orang Turki]] yang turun dari bangsa [[Kipchaks]], dan berbagi bahasa mereka dengan orang-orang [[Kumyk]] dari [[Republic of Dagestan|Daghestan]]. Dalam bahasa Turki, "Karachay" berarti "Sungai Hitam".
 
Orang Kipchak (Cumans) datang ke [[Kaukasus]] pada abad ke-11. Negara [[Alania]] didirikan pada Abad Pertengahan dan beribukotaberibu kota di [[Maghas]], yang beberapa menulis berlokasi di [[Arkhyz]], pegunungan yang saat ini dihuni oleh Karachay, sementara yang lain menempatkannya pada apa yang sekarang adalah daerah [[Ingushetia]] atau [[Ossetia Utara]] modern. Pada abad ke-14, Alania dihancurkan oleh [[Timur]] Lenk dan penduduk yang tersisa menyebar ke pegunungan. Serangan Timur ke dalam [[Kaukasus Utara]] memperkenalkan bangsa lokal pada [[Islam]].
 
Pada tahun 1828 tentara Rusia menyerbu wilayah [[Kaukasus]], termasuk Karachay. Pada 20 Oktober 1828 Pertempuran Hasaukinskoe berlangsung, pertempuran di mana pasukan kaisar Rusia, di bawah komando Jenderal Emanuel membunuh dan melukai sekitar 163 orang. Sehari setelah pertempuran, ketika tentara Rusia mendekati Dzhurtu, para tetua Karachay bertemu dengan para pemimpin Rusia. Untuk mencegah pembantaian desa Karachay, sebuah kesepakatan dicapai untuk masuknya Karachay ke dalam Kekaisaran Rusia.