Pelaut: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bot: Perubahan kosmetika
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 2:
'''Pelaut''' adalah seseorang yang pekerjaannya berlayar di laut.<ref name="Kamus Besar">''[[Kamus Besar Bahasa Indonesia]]''. [[Jakarta]]: Balai Pustaka, [[1994]]. ISBN 979-407-182-X.</ref> Atau dapat pula berarti seseorang yang mengemudikan kapal atau membantu dalam operasi, perawatan atau pelayanan dari sebuah [[kapal]]. Hal ini mencakup seluruh orang yang bekerja di atas [[kapal]]. Selain itu sering pula disebut dengan '''Anak Buah Kapal''' atau '''ABK'''.
[[Berkas:Kristina Regina wheelhouse.jpg|ka|jmpl|300px|Tiga jenis pelaut terlihat di [[Anjungan]]: seorang nakhoda, juru mudi, dan pandu pelabuhan.]]
 
== Sejarah pendidikan pelaut di Indonesia ==
<!---=== Pendidikan Akademis Pelaut dan Hierarki di Kapal ===--->
Pada tahun [[1957]], Presiden RI pertama, [[Soekarno]], meresmikan '''Akademi Ilmu Pelayaran''' (AIP, sekarang [[Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran]], STIP) sebagai wadah pendidikan pelaut/pelayaran secara akademis. Masa pendidikannya pada awal pertama adalah selama 3 tahun, sama dengan pendidikan [[akademi]] lainnya yang setingkat dengan sarjana muda pada masa itu. Pendidikan dihabiskan selama 2 tahun di kampus/asrama dan 1 tahun penuh melakukan praktik atau Proyek Laut di kapal-kapal niaga pelayaran samudra.
 
=== [[AIP]] ===
Pendidikan di AIP menggunakan gaya semi militer, karena memang taruna-taruna AIP adalah merupakan perwira cadangan [[TNI Angkatan Laut|angkatan laut]]. Sejak didirikan sampai kira-kira tahun [[1985]], hampir semua lulusan AIP terkena [[wajib militer]] dan bertugas di kapal-kapal perang RI dengan pangkat perwira muda [[Letda]] [[TNI Angkatan Laut|Angkatan Laut]]. Begitu juga pada awalnya semua taruna AIP mendapat ikatan dinas untuk menutupi kurangnya perwira laut pelayaran niaga Indonesia, yang dahulu sebagian besar masih dinakhodai oleh perwira laut [[Belanda]]. Pendidikan pelayaran di AIP banyak dipengaruhi oleh sistem pendidikan Akademi Pelayaran Belanda maupun [[Kingspoint Academy]] [[Amerika Serikat]], karena memang hampir setiap tahunnya sebagian [[taruna]] pilihan serta para pendidik dikirimkan ke luar negeri untuk tugas belajar.
 
=== BPLP di Semarang dan Makassar ===
Hingga dekade 70-80an menyusul berdirinya beberapa Pendidikan Pelayaran Negeri di [[Semarang]] dan [[Makassar]] dengan nama [[Balai Pendidikan dan Latihan Pelayaran]] sebagai ''crash program'' untuk memenuhi kebutuhan perwira pelayaran niaga di Indonesia.
Sekarang kedua lembaga pendidikan tersebut diberi nama [[Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang]] (PIP Semarang) dan Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar (PIP Makassar), yang memiliki kurikulum dan standar yang sama dengan STIP Jakarta.
Penerimaan mahasiswa atau dikenal dengan sebutan ''taruna'' dilakukan satu pintu melalui Badan Diklat Perhubungan Departeman Perhubungan.
Lulusan mendapatkan ijazah formal Diploma IV dengan gelar S.ST dan memiliki ijazah profesi ANT / ATT III.
 
Masa kejayaan pelaut Indonesia mulai sirna sejak musibah besar nasional terjadi pada tahun [[1980]] dengan tenggelamnya kapal [[Musibah KMP Tampomas II|KMP Tampomas II]]. Menyusul dikeluarkannya peraturan ''scrapping''/pembesi-tuaan kapal-kapal yang berumur lebih dari 20 tahun oleh Pemerintah Indonesia, banyak perusahaan pelayaran nasional yang gulung tikar sehingga lulusan pelaut dari tiga pendidikan akademi tersebut --disamping juga dari akademi dan sekolah pelayaran swasta-- menjadi tidak tertampung.
 
=== STIP ===
Pada akhirnya dunia pelayaran di Indonesia mengakhiri masa krisisnya pada awal-awal tahun 90-an hingga sekarang. Sejak tahun 1998, Indonesia sudah mempunyai [[Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran]] setara sarjana dengan beban studi 160 sks dengan gelar S.ST (Sarjana Sain Terapan). Dengan demikian lulusan STIP boleh melanjutkan sekolah ke program S2 dan seterusnya.<!--disamping ijazah keahlian lainnya yang kalau dijumlahkan kurang lebih ada 10 sertifikat berstandard internasional dan--> STIP pun kini menjadi sekolah pelayaran dengan lisensi [[International Maritime Organization]] untuk Indonesia, di mana seluruh taruna STIP wajib menggunakan [[Bahasa Inggris]].
 
=== Sekolah pelayaran swasta ===
Selain lembaga pendididikan pelayaran milik pemerintah, banyak pula lembaga pendidikan pelayaran yang diselenggarakan oleh swasta. Sebagian di antaranya telah mendapat pengakuan dari Direktorat Jenderal Perhubungan Laut sebagai representasi dari IMO di Indonesia. Salah satunya adalah STIMART "AMNI" Semarang yang sebelumnya bernama Akademi Maritim Nasional Indonesia, dan berdiri sejak tahun 1963. Dan juga AKPELNI semarang salah satu akademi pelayaran swasta terbaik di indonesia yang telah memperoleh sertifikat penerapan ''Quality Management System'' sesuai standar ISO 9001:2008 dari SAI Global
 
== Anak Buah Kapal ==
Baris 103 ⟶ 82:
== Referensi ==
{{reflist}}
 
=== Pranala luar ===
* {{id}}[http://www.pelaut.go.id/ Situs Dirjen Perhubungan Laut untuk memeriksa keabsahan Ijazah Pelaut]
* {{id}}[http://www.theceli.com/dokumen/produk/produk/pp/2000/7-2000.htm Peraturan Pemerintah No. 7 Tahun 2000 tentang Kepelautan]