Fadly Amran: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Tag: Suntingan perangkat seluler Suntingan peramban seluler
Baris 84:
Fadly Amran lahir di Padang, 9 Februari 1988. Ia terlahir sebagai anak kedua dari tujuh bersaudara.<ref name=pos/><ref name=unbrah/> Fadly menghabiskan masa kecil hingga remaja di Padang. Ia menamatkan pendidikan menengah di [[SMA Negeri 1 Padang]] pada tahun 2005. Saat lulus, terjadi perdebatan antara Fadly dan ayahnya. Ayahnya mendorong anak-anaknya semuanya untuk menjadi seorang dokter, karena kakak-kakaknya semuanya dokter.<ref name=kn>{{cite news|url=https://www.kabarnagari.com/2017/11/mengenal-sekilas-sosok-fadly-amran.html|title=Mengenal Sekilas Sosok Fadly Amran Dalam Meniti Karir Didunia Bisnis|publisher=Kabarnagari.com|date=1 Juli 2018|access-date=18 Desember 2018}}</ref> Ayahnya menyuruhnya untuk mengambil kuliah kedokteran di Jakarta. Akan tetapi, ia tetap keras dengan pendirian untuk berangkat ke Amerika untuk mengambil kuliah bisnis. Dengan berat hati, ia meninggalkan ayahnya dalam keadaan sakit<ref name=kn/> dan melanjutkan pendidikan ke [[Universitas Seattle]], di [[Seattle]], [[Washington]], [[Amerika Serikat]]. Ia mengambil jurusan ''Finance'' dan meraih gelar ''Bachelor of Arts in Bussiness Administration'' pada tahun 2005.<ref name=kpu/>
 
Ayahnya, H. Amran dikenal sebagai pengusaha sukses di Sumbar dan Indonesia.<ref name=deklarasi>{{cite web|url=https://www.harianhaluan.com/mobile/detailberita/68308/hari-ini-fadlyasrul-dideklarasikan|title=Hari ini Fadly-Asrul Dideklarasikan|newspaper=[[Harian Haluan]]|date=10 Januari 2018|access-date=18 Desember 2018}}</ref> Pemilik Universitas Baiturrahmah dan Rumah Sakit Siti Rahmah Padang ini sangat familiar bagi warga Sumbar. H. Amran merupakan asli kelahiran [[Panyalaian, Sepuluh Koto, Tanah Datar|Panyalaian]], [[Tanah Datar]], dekat [[Kota Padang Panjang]], 20 September 1929.<ref name=unbrah/><ref>{{cite web|url=https://mimbarsumbar.id/2018/02/18/fadly-amran-profil-regenerasi-kepemimpinan-bagus-di-sumbar/|title=Fadly Amran, profil regenerasi kepemimpinan bagus di Sumbar|publisher=Mimbarsumbar.id|date=18 Februari 2018|access-date=18 November 2018}}</ref> H. Amran dikenal sebagai salah satu tokoh [[Muhammadiyah]] di Sumatera Barat. Menyandang nama Amran, bukan berarti Fadly terbiasa hidup manja. Ayahnya, mengajarkan untuk hidup mandiri. Hal ini sangat dirasakan ketika harus meninggalkan Indonesia untuk melanjutkan pendidikan di Amerika Serikat.
 
Sepulang dari Amerika, tahun 2009, Fadly membuka usaha [[warung internet]] (warnet).<ref name=deklarasi/> Usaha tersebut membawanya ke HIPMI untuk menempa pengalaman organisasi dan belajar mengembangkan ide-ide bisnis. Maka dikembangkanlah bisnisnya dengan mendirikan PT. Bangun Harapan Indonesia dengan unit usaha G Sports Center, Fitness Gold, GP Futsal, Minang Mart Gunung Pangilun, D’Besto Gunung Pangilun. Coffe Toffe Padang, Martha Thilaar Padang, Batu Peti Resort Padang, dan Oto Pro Padang. Perusahaan lainnya, PT Arfa Bangun Perkasa (Arfa Stone Crusher Plant [[Pekanbaru]]). Selain itu, menjabat Direktur Utama di kedua perusahaannya, Fadly juga dipercaya sebagai Sekretaris di Yayasan Universitas Baiturrahmah dan Yayasan Rumah Sakit Islam Siti Rahmah. Saat ini dikenal sebagai tokoh muda Sumatera Barat yang sukses dengan beberapa perusahaan yang dibangunnya sendiri.<ref name=deklarasi/>