Mozambik: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
k Bot: Penggantian teks otomatis (-  + )
k Bot: Perubahan kosmetika
Baris 3:
'''Republik Mozambik''' adalah sebuah [[negara]] di [[Afrika]] bagian selatan yang berbatasan dengan [[Samudra Hindia|Samudera Hindia]] di sebelah timur, [[Afrika Selatan]] dan [[Swaziland]] di sebelah selatan, [[Tanzania]] dan [[Malawi]] di sebelah utara, [[Zambia]] dan [[Zimbabwe]]. di sebelah barat. Ibu kota sekaligus kota terbesarnya ialah [[Maputo]] yang terletak di bagian selatan negara ini.
 
Selama abad pertama dan kelima masehi, suku-suku berbahasa [[Suku Bantu|Bantu]] bermigrasi dari ujung utara dan barat menempati wilayah ini. Kemudian suku [[Suku Swahili|Swahili]], dan kemudian [[Suku Arab|Arab]], membangun perdagangan maritim disepanjang pantai sampai tibanya bangsa Eropa, [[Vasco da Gama]] yang menjelajahi wilayah ini pada tahun 1948 dan akhirnya menjadi jajahan [[Portugal]] mulai tahun 1505. Setelah penjajahan [[Portugal]] berlangsung selama empat abad, Mozambik memperoleh kemerdekaannya pada tahun 1975, dan mendeklarasikan diri sebagai [[Republik Rakyat Mozambik]], dimana rezim [[Komunisme|Komunis]] menguasai negeri ini hingga akhir 1990an. Setelah dua tahun merdeka, timbul perang sipil yang berkepanjangan mulai tahun 1977 hingga tahun 1992. Pada tahun 1994, Mozambik menyelenggaraan pemilu pertamanya dengan peserta multipartai dan memperoleh kestabilan politik setelahnya.
 
Mozambik merupakan salah satu negara misikin dan tertinggal di dunia. Mozambik memiliki kekayaan alam yang banyak dan luas. Perekonomian negara sebagian besar bergantung pada pertanian, namun industri, terutama makanan dan minuman, pabrik kimia, aluminium, dan produksi minyak bumi semakin bertambah, begitupun dengan sektor pariwisata.Negara ini menjalin kerjasama khusus dengan [[Afrika Selatan]] dalam hubungan perdagangan, sekaligus sebagai tempat bagi penanaman modal asing dari Afrika Selatan. Portugal, Brazil, Spanyol, dan Belgia juga merupakan rekan yang penting dalam kerjasama ekonomi. Sejak tahun 2001, rata-rata pertumbuhan [[Produk domestik bruto|PDB (Produk Domestik Bruto)]] Mozambik termasuk tinggi. Namun, peringkat negeri ini masih rendah dalam ukuran [[PDB per kapita|PDB per Kapita]], Indeks Pembangunan Manusia, Kesenjangan Sosial, dan Usia Harapan Hidup.