Friedrich Wilhelm dari Brandenburg: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Tidak ada ringkasan suntingan
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 19:
| place of burial =
| religion =[[Kalvinisme]]
|}}
'''Friedrich Wilhelm''' (16 Februari 1620 – 29 April 1688) adalah [[Pangeran-elektor|Elektor]] [[Markgrafschaft Brandenburg|Brandenburg]] dan [[Adipati]]
[[Kadipaten Prusia|Prusia]], sehingga ia adalah penguasa [[Brandenburg-Prusia]] dari tahun 1640 hingga kematiannya. Ia berasal dari [[Wangsa Hohenzollern]] dan dikenal dengan julukan "'''Elektor Agung'''"<ref>{{Cite Americana|wstitle=Great Elector, The}}</ref> (''{{lang|de|der Große Kurfürst}}'') berkat pencapaian politik dan militernya. Friedrich Wilhelm merupakan tokoh yang sangat mendukung [[Kalvinisme]]. Ia juga berupaya mendorong sektor perdagangan di negaranya. Berkat reformasi domestiknya, Prusia memiliki posisi tawar yang kuat di dunia perpolitikan Eropa setelah disepakatinya [[Perdamaian Westfalen]], dan penerusnya yang bernama [[Friedrich I dari Prusia]] dapat mengangkat status Prusia dari kadipaten menjadi kerajaan.