Ofir: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Perbaikan
Baris 4:
Nama "{{Strong|Ofir|00211}}" dalam [[Alkitab Ibrani]] maupun [[Alkitab]] [[Kristen]] merujuk kepada sejumlah hal:
# Nama putra ke-11 [[Yoktan]] dalam silsilah [[Sem]] ({{Kej|10|29}} = {{Alkitab|1 Tawarikh 1:23}}). Suku ini terkenal dari prasasti-prasasti zaman pra Islam.<ref>G Ryckmans, Les noms propres sud-semitiques, 1934, hlm 298, 339-dan seterusnya.</ref> Wilayah mereka terletak antara Saba di Yaman dan Hawilah (Hawlan) seperti digambarkan dalam Kejadian 10:29. Tradisi Islam menyamakan Yoktan dengan Qahtan, seorang anak Ismael dan 'ayah semua orang Arab'.
# Negeri dari mana emas murni diimpor ke Yudea ({{Alkitab|2 Tawarikh 8:18}}; {{Alkitab|Ayub 22:24; 28:16}}; {{Alkitab|Mazmur 45:9}}; {{Alkitab|Yesaya 13:12}}), kadang-kadang dalam jumlah besar ({{Alkitab|1 Tawarikh 29:4}}), dan kayu cendana ({{Alkitab|1 Raja-raja 10:11}}), [[perak]], [[gading]], dan dua jenis [[kera]] ({{Alkitab|1 Raja-raja 10:22}}), dan batu-batu permata yang mahal ({{Alkitab|2 Tawarikh 9:10}}). Iring-iringan kapal Salomo sampai ke Ofir dari [[Ezion-Geber]] di [[Teluk AkabaAqaba]] ({{Alkitab|1 Raja-raja 9:28}}), menggunakan 'kapal-kapal Tarsis', barangkali kapal-kapal yang biasanya dipakai mengangkut bijih-bijih [[besi]] ({{Alkitab|1 Raja-raja 22:49}}). Pelayaran ini memakan waktu 'tiga tahun'; ini barangkali hanya satu tahun penuh ditambah beberapa waktu dari kedua tahun lainnya. Perdagangan ini cukup terkenal, sebab Ofir searti dengan emas halus, yang merupakan hasilnya yang utama ({{Alkitab|Ayub 22:24}}). Dalam {{Alkitab|Yesaya 13:12}} Ofir disejajarkan dengan 'ogir, yg berarti 'saya akan membuat mahal'.<ref>Hebrew Union College Annual, 12-13, 1937-1938, hlm 61.</ref> Penegasan dagang ini terdapat dalam suatu lempengan yg ditemukan di Tell Qasileh (Afek) timur laut [[Tel Aviv]] tahun 1946, dituliskan zhb fr lbyt khrn sy = 'emas dari Ofir untuk Bet-Horon 30 syikal'.<ref>JNES, 10, 1951, hlm 265-267.</ref> Berbagai teori telah dikemukakan mengenai tempat Ofir:
** a. Barat daya Arabia seperti di atas (1). R North mengidentikkan Ofir dengan Parvaim di Yaman sebagai sumber emas Seba (bnd Mzm 72:15; Yes 60:6).
** b. Arabia Tenggara: Oman. Ini tidak jauh dari Ezion-Geber dan harus dianggap: pertama, bahwa pelayaran 3 tahun itu mencakup penggalangan kapal selama musim panas; dan kedua, bahwa beberapa barang dagangan (misalnya kera) yang tidak ada di Arabia Selatan, dibawa ke Ofir sebagai tempat penyaluran barang dari tempat-tempat yg agak jauh.
** c. Pantai Afrika Timur laut: tanah Somali, yaitu Punt bh Mesir, sumber kemenyan dan mur dan barang-barang yg ditulis berasal dari Ofir.<ref>W. F Albright, Archaeology and the Religion of Israel, 1953, hlm 133-135, 212; van Beek, JAOS, 78, 1958, hlm 146.</ref>
** d. (S)upara, 75 km di utara [[Bombay]], [[India]]. [[Flavius Yosefus]] (Ant., 8.164) dan LXX ({{Alkitab|Ayub 28:16}}) menafsirkan Ofir sebagai India. Untuk mendukung penafsiran ini adalah kenyataan-kenyataan, bahwa semua barang yg disebut dikenal di India purba, dan diketahui juga, bahwa mulai dari [[milenium ke-2 SM]] ada perdagangan laut yang giat di antara [[Teluk Persia]] dan [[India]].
** e. Saran-saran lain, tetapi agak diragukan, mencakup Apir, Baluchistan (<ref>Meluhha kuno, bnd BSOAS 36, 1973, hlm 554-587)</ref> dan [[Zimbabwe]], Rhodesia Selatan.<ref>V Christides, RB 77, 1970, hlm 240-247; R North, Fourth World Congress of Jewish Studies, Papers 1, 1967, hlm 197-202.</ref><ref>[http://alkitab.sabda.org/dictionary.php?word=Ofir Kamus Alkitab: Ofir]</ref>
 
== Catatan Islam ==